Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kemenangan ganda putra Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, di perempat final Indonesia Open 2024 sempat diwarnai aksi kontroversi.
Astrup/Rasmussen mengamankan tiket semifinal Indonesia Open 2024 lewat pertarungan dramatis melawan wakil Merah Putih, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Jumat (7/6/2024).
Laga yang berlangsung sampai satu jam sembilan menit berakhir dengan skor sengit, 21-16, 15-21, 23-21 untuk kemenangan wakil Denmark.
Namun, selebrasi Astrup pada pertandingan tersebut lah yang jadi sorotan.
Terutama setelah insiden di akhir gim kedua, ketika Bagas tak sengaja melakukan headshot pada kepala Astrup.
Karena kebiasaan penonton Istora Senayan yang selalu bersorak sorai gembira ketika wakil tuan rumah mendapatkan poin, apalagi saat berhasil mengejar, membuat seluruh isi venue tersebut bergemuruh.
Merasa makin tertantang, Astrup berusaha melawan tekanan publik Indonesia yang jelas mendukung Fikri/Bagas dengan terus memberikan gestur dan isyarat untuk bersorak.
Setelah memastikan kemenangan di gim ketiga, Astrup pun menjadi lebih liar lagi.
Seolah menantang.