Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Termasuk Menantu Legenda Timnas Indonesia, Ini 5 Pemain Filipina yang Bermain di Liga 1

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 8 Juni 2024 | 20:30 WIB
Suasana latihan timnas Filipina di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta, Sabtu (8/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Filipina akan melawan timnas Indonesia pada laga terakhir Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).

Pelatih FilipinaTom Saintfiet, membawa 23 pemain untuk menghadapi timnas Indonesia.

Klub berjulukkan The Azkals itu kini sudah berada di Indonesia sejak Jumat (7/6/2024).

Filipina pun sudah memulai menggelar latihan perdana di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Sabtu (8/6/2024).

Dari 23 pemain itu, ada lima nama yang tidak asing bagi pecinta sepak bola Indonesia.

Ya, lima pemain itu kini bermain di Liga 1, sebuah kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia.

Banyaknya pemain Filipina yang bermain di Indonesia karena adanya regulasi baru dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Ganasnya Shi Yu Qi Jelang Geser Viktor Axelsen di Takhta No.1 Dunia, Korban Jonatan Christie Gigit Jari

Kala itu, PT LIB memutuskan penambahan regulasi pemain asing dari 3+1 menjadi 5+1.

Setiap klub Liga 1 2023/2024 wajib mempunyai pemain-pemain Asia Tenggara.