Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Lengkap Bursa Transfer Liga 1 - Tim Promosi Agresif, Bali United Cuci Gudang, Persija dan Persib Masih Berdiam

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 9 Juni 2024 | 06:00 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah memastikan bahwa Liga 1 2024/2025 akan digelar pada 2 Agustus 2024.

Sebanyak 18 klub Liga 1 2024/2025 sudah harus menyusun skuad pemainnya untuk bertarung di kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia itu.

Sebelum Liga 1 2024/2025 dimulai, PT LIB akan menggelar turnamen pramusim bertajuk Piala Presiden 2024.

Sejauh ini belum ada kabar pasti kapan turnamen tersebut akan digelar.

Ada kabar bahwa Piala Presiden 2024 akan digelar pada pertengahan Juni 2024.

Turnamen itu dijadwalkan akan berakhir pada 22 Juli 2024 atau 10 hari sebelum kick off Liga 1 2024/2025 digelar.

Untuk mempersiapkan Piala Presiden dan Liga 1 2024/2025, sejumlah klub sudah melakukan persiapan.

Baca Juga: Tom Saintfiet Tergiur Langkah Naturalisasi Timnas Indonesia, Filipina Mulai Berburu Pemain Keturunan

Sejauh ini, dua klub promosi Liga 1 2024/2025 Malut United dan PSBS Biak menjadi tim yang agresif.

Malut United sudah mendatangkan empat pemain baru yakni Muhammad Fahri, Manahati Lestusen, Wahyu Prasetyo, dan Syafrudin Tahar.