Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sikap Persebaya Usai Ernando Ari Lakukan Blunder di Laga Timnas Indonesia Vs Irak

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 11 Juni 2024 | 10:45 WIB
Ernando Ari Sutaryadi sedang berlatih bersama timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (9/6/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari, melakukan blunder saat menghadapi Irak pada laga kelima Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).

Persebaya Surabaya selaku klubnya memberikan tanggapan terkait aksi blunder yang dilakukan Ernando Ari.

Direktur Operasional Persebaya, Candra Wahyudi, mengatakan bahwa Ernando Ari merupakan pesepakbola profesional.

Candra Wahyudi percaya bahwa kiper asal Semarang, Jawa Tengah, itu bisa kembali menaikkan mental bertandingnya lagi.

Seperti diketahui, Ernando Ari melakukan blunder ketika timnas Indonesia ingin membangun serangan.

Bola yang dikuasai Ernando Ari berhasil direbut oleh Ali Jasim dan langsung melepaskan si kulit bundar ke gawang timnas Indonesia.

Baca Juga: Pelatih Filipina Butuh Keajaiban untuk Menang di Kandang Timnas Indonesia

Timnas Indonesia pun kalah dengan skor 0-2 dari Irak.

Ernando Ari kini disorot lantaran akan kembali membela timnas Indonesia melawan Filipina.

Duel tersebut merupakan pertandingan terakhir Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di SUGBK, Selasa (11/6/2024).

Banyak yang bertanya apakah mental Ernando Ari sudah siap untuk menjalani pertandingan krusial malam ini.

"Ya dia kan sudah pemain profesional dan sekarang membela timnas Indonesia."

"Pasti dia sudah tahu cara mengatasi seperti itu," kata Candra Wahyudi.

Baca Juga: Rilis Terbaru Komdis PSS Terkait 8 Pemain yang Ikut Serang Wasit, 3 Pemain Liga 1 Dihukum 6 Bulan

Lebih lanjut Candra Wahyudi mengatakan bahwa Persebaya selalu memberikan dukungan penuh kepada Ernando Ari.

Ia percaya Ernando Ari bisa kembali tampil baik di bawah mistar gawang timnas Indonesia.

Ernando Ari merupakan satu-satunya pemain Persebaya yang dipanggil ke timnas Indonesia.

Kiper berusia 22 tahun itu kini menjadi penjaga gawang utama timnas Indonesia.

Selain Ernando Ari, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong juga memanggil Adi Satryo dan Nadeo Argawinata.

Meski melakukan blunder, Shin Tae-yong sepertinya akan tetap menurunkan Ernando Ari dalam laga melawan Filipina.

Baca Juga: Terhindar dari Tim Raksasa, Timnas U-20 Indonesia Masuk Pot 1 Drawing Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

"Kalau dari kami jelas mendukung penuh Ernando Ari."

"Bentuk kami sudah melepasnya ke timnas Indonesia itu merupakan salah satu dukungan dari Persebaya," tutup Candra Wahyudi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P