Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rekap hasil Proliga 2024 pada Kamis (13/6/2024) dihiasi duel-duel akbar yang berakhir dengan kemenangan Jakarta BIN dan Jakarta LavAni Allo Bank Electric.
Tuntas sudah gelaran hari pertama pekan keenam Proliga 2024 putaran 2 yang berlangsung di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur.
Duel-duel tim jagoan tersaji pada hari ini termasuk kemenangan Jakarta BIN atas Bandung bjb Tandamata.
Megawati Hangestri dkk berhasil menaklukkan sang juara bertahan lewat kemenangan sengit dengan skor 3-1 (25-15, 24-26, 25-23, 25-21).
Sempat kecolongan di set kedua, tim asuhan Danai Sriwacharamaytakul itu berhasil tampil ngotot di dua set berikutnya.
Kerja sama apik antara Mega, Wilda Siti Nur Fadhilah, dan Kenia Carcares sukses membawa BIN mengunci kemenangan dan membuka peluang untuk mengamankan tempat ke final four.
Sementara itu, Banding bjb Tandamata mengakui banyak kesalahan sendiri yang membuat mereka merugi hari ini.
Meski begitu, Alim Suseno selaku pelatih bjb yakin anak didiknya masih punya kesempatan untuk mengamankan tempat di final four.
Baca Juga: Hasil Proliga 2024 - Jakarta BIN Revans ke Juara Bertahan, Megawati dkk Dekatkan Diri ke Final Four
Sejauh ini baru Bandung bjb Tandamata satu-satunya tim yang mampu mengalahkan tim kuat Jakarta Popsivo Polwan yang sekarang kokoh di puncak klasemen.
"Kalau melihat data statistik permainan, ya itu tadi anak-anak banyak melakukan kesalahan," ucap Alim dalam keterangan resmi melalui PBSI.
"Kami masih optimis bisa menembus final four," tandasnya.
Adapun pada laga selanjutnya, giliran tim tuan rumah yakni Jakarta Pertamina Enduro yang juga sukses membuka asa untuk lolos final four.
Pertamina Enduro menumpas perlawanan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-0 (25-18, 25-15, 26-24).
Risco Herlambang selaku juru taktik pun hanya bisa berkomentar lesu pasca-laga.
Mantan pelatih timnas putri tersebut berharap Medi Yoku cs. untuk tampil maksimal walau sudah tertutup peluang untuk tampil di final four.
"Seperti tidak ada gairah bermain, berbeda dengan permainannya ketika di Bandung kemarin," tutur Risco.
"Saya berharap saja di Pontianak nanti motivasi anak-anak bangkit," lanjutnya.
Adapun laga terakhir ditutup dengan duel epik antara Jakarta LavAni Allo Bank Electric dan Jakarta Bhayangkara Presisi.
LavAni mengalahkan Bhayangkara dengan skor sengit 3-0 (25-22, 25-22, 25-23).
Asisten pelatih LavAni, Samsul Jais mengatakan kalau Boy Arnes dkk. bisa bermain bagus sejak pertama hingga akhir laga.
"Sejak awal kita lebih mengandalkan serangan dari servis," tukas Samsul kepada awak media setelah pertandingan.
Kalimat Samsul diamini Fahri Septian Putratama yang menjadi penentu dengan ace. Menurut pemain yang baru saja mentas di Liga Bulgaria, serangan dimulai dari servis.
Bhayangkara pun sejatinya demikian. Namun, terlalu banyak kesalahan yang mereka buat.
Asisten pelatih Bhayangkara Presisi, Ayip Rizal, mengakui bahwa strategi yang diterapkan tidak berjalan baik. "Kami banyak error," tandasnya
REKAP HASIL PROLIGA 2024
Pekan ke-6, Kamis (13/6/2024) | GOR Ken Arok, Malang
Baca Juga: Proliga 2024 - Seambisi tapi Beda Nasib Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax