Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Indonesia mengirimkan cukup banyak perwakilan tunggal putri pada Kaohsiung Masters 2024, dan semuanya akan langsung menantang para wakil tuan rumah.
Kaohsiung Masters 2024 bakal dimulai pekan ini, tepatnya pada 18-23 Juni 2024 di K-Arena, Kaohsiung, Taiwan.
Akan ada tujuh tunggal putri Indonesia yang rencananya akan berangkat ke Taiwan untuk mengikuti turnamen BWF Tour Super 100 tersebut.
Lima bermain langsung di babak utama 32 besar, sedangkan dua lainnya harus berjuang lebih dulu di babak kualifikasi.
Dua pemain tunggal putri yang akan main di kualifikasi adalah Chiara Marvella Handoyo dan Bilqis Prasista.
Sedangkan lima lainnya yang akan mentas di babak pertama adalah Ester Nurumi Tri Wardoyo, Komang Ayu Cahya Dewi, Ruzana, Yulia Yosephine Susanto dan Aisyah Sativa Fatetani.
Bilqis, Yulia dan Aisyah adalah pemain independen atau non-pelatnas.
Sementara itu, Ester dan Komang di turnamen ini akan menyandang sebagai pemain unggulan. Masing-masing berstatus unggulan 4 dan unggulan 6.
Uniknya, ada enam wakil tunggal putri Merah Putih ini akan bersua dengan para kontestan tuan rumah alias kompatriot Tai Tzu Ying.
Tai Tzu Ying sendiri pada turnamen ini memilih absen. Selain karena diperuntukkan pemain pelapis, mantan ratu bulu tangkis dunia itu juga masih menjaga kebugaran fisiknya setelah sempat cedera, demi persiapan ke Olimpiade Paris 2024.
Kembali ke tunggal putri Indonesia, para wakil Tanah Air di nomor ini akan langsung merasakan atmosfer menantang wakil yang didukung publik tuan rumah.
Kecuali Aisyah, yang menjadi satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia yang lawannya belum diketahui.
Sebab dia akan menunggu lawan yang lolos dari babak kualifikasi. Jika Chiara mampu menang, mereka bisa saling bertemu.
Adapun di babak kualifikasi, ada Chiara yang akan menghadapi pemain dari reserved list, Tsai Hsin-Pei.
Peraih medali perak Kejuaraan Dunia Junior 2023 itu sebenarnya dijadwalkan bertemu pemain asal India. Tetapi setelah Manager's Meeting hari ini, Senin (17/6/2024), pemain tersebut mundur dan digantikan oleh pemain dari ddaftar tunggu.
Kemudian Bilqis juga menghadapi pemain tuan rumah, yakni Yu Chien Hui.
Chiara dan Bilqis akan menjalani laga babak kualifikasi dua kali dalam satu hari untuk memprebutkan tiket ke babak 32 besar.
Sementara di babak 32 besar, Yulia akan berjumpa Tung Clou-Ting yang juga main rangkap di ganda putri.
Sedangkan tiga tunggal putri pelatnas yang juga jadi bagian dari Uber Cup 2024 lalu, akan menghadapi lawan-lawan yang agak tricky.
Komang sebagai unggulan enam akan ditantang Hung Yi-Ting.
Adapun Ester selaku unggulan empat akan melawan Chen Su Yu.
Lawan mereka semua adalah pemain berperingkat 100 besar. Meski begitu, Ester dan Komang tetap harus mewaspadai motivasi berlipat lawan mereka karena tampil di rumah sendiri.
Sedangkan Ruzana, akan menghadapi lawan lebih susah. Dia akan bertemu unggulan dua, Wen Chi Hsu yang memiliki ranking 28 dunia.