Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Isu Pemain Titipan Terbantahkan, Nova Arianto Fokus ke 23 Pemain Timnas U-16 Indonesia untuk ASEAN Cup U-16 2024

By Bagas Reza Murti - Kamis, 20 Juni 2024 | 09:35 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, sedang memantau para pemainnya saat berlatih di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta Utara, Minggu (31/3/2024) sore. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto menegaskan dirinya tak perlu menanggapi adanya isu pemain titipan yang beredar akhir-akhir ini.

Nova Arianto buka suara soal adanya isu pemain titipan yang ada di skuad timnas U-16 Indonesia.

Sebelumnya beredar kabar tak sedap bahwa diduga ada pemain titipan yang merupakan anak dari salah satu exco PSSI, Eko Setyawan.

Pemain yang dimaksud kemungkinan adalah Fardan Ary Setyawan, putra dari Eko Setyawan yang membela Farmel Isvil Football Academy.

Perlu diketahui juga bila Eko Setyawan merupakan CEO dari Farmel Isvil Football Academy.

Baca Juga: Jadwal EURO 2024 Hari Ini - Inggris Melawan Saudara Tiri, Spanyol Vs Italia Kental Balas Dendam

PSSI
Suasana latihan timnas U-16 Indonesia di Yogyakarta.

Pada akhirnya isu pemain titipan tersebut tak terbukti karena Fardan tidak masuk 23 nama final untuk skuad timnas U-16 Indonesia yang berlaga di ASEAN Cup U-16 2024.

Saat ini Nova Arianto pun ingin berfokus pada 23 nama pemain timnas U-16 Indonesia yang sudah ia pilih.

"Saya tidak perlu membahas pemain di luar 23 nama sekarang," kata Nova Arianto, Rabu (19/6/2024).