Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Copa America 2024 - Dibuka Timnas Argentina Jumat Pagi, Lionel Messi Incar Gelar Terakhir?

By Beri Bagja - Kamis, 20 Juni 2024 | 23:07 WIB
Lionel Messi mengangkat trofi Copa America dan disambut rekan-rekannya seusai Timnas Argentina menekuk Brasil dalam final di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Brasil, 10 Juli 2021. (NELSON ALMEIDA/AFP)

BOLASPORT.COM - Jadwal Copa America 2024 dibuka dengan penampilan Lionel Messi cs sebagai juara bertahan di kubu timnas Argentina.

Copa America edisi ke-48 dalam sejarah penyelenggaraannya akan dimulai pada Kamis (20/6/2024) waktu setempat atau Jumat pagi WIB.

Tahun ini, turnamen antarnegara tertua di dunia tersebut mengambil lokasi di Amerika Serikat.

Copa America 2024 spesial karena bukan cuma diikuti negara dari Zona CONMEBOL (Amerika Selatan) sebagai peserta tetap.

Wakil CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, Kep Karibia) turut ambil bagian dalam ajang 'pemanasan' menuju Piala Dunia 2026 yang akan digelar di AS, Kanada, dan Meksiko.

Total ada 16 peserta yang tersebar ke dalam 4 grup.

Sang juara petahana, timnas Argentina, mengawali misi mempertahankan gelar lewat pertandingan pembuka.

Lionel Messi cs meladeni Kanada pada matchday 1 Grup A di Stadion Mercedes-Benz, Atlanta, Kamis (20/6/2024) malam waktu setempat.

Baca Juga: Copa America 2024 - Diburu 6 Rekor, Messi Harus Gagal 1 gara-gara Ronaldo

Pencinta sepak bola di Indonesia dapat menyaksikannya pada Jumat besok pukul 07.00 WIB.