Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Para pebola voli putra Indonesia di Jakarta STIN BIN kembali mendapatkan keyakinan lebih dalam mengarungi Proliga 2024.
STIN BIN berhasil menutup babak reguler dengan menyapu bersih dua kemenangan pada pekan pamungkas yang digelar di GOR Terpadu Ahmad Yani, Pontianak, Kalimantan Barat.
Terkini, mereka sukses mengalahkan Jakarta Pertamina Pertamax lewat tiga set langsung dengan skor 3-0 (25-17, 25-18, 25-20) pada Sabtu (22/6/2024).
Pelatih STIN BIN, Ryan Masajedi, lagi-lagi menurunkan pemain lokal pada laga kali ini, utamanya di posisi outside hitter.
Pelatih mempercayakan tiga bomber timnas Indonesia yaitu Rivan Nurmulki, Doni Haryono, dan Farhan Halim untuk mengisi lini serang.
Bahkan enam posisi di lapangan sempat seluruhnya diisi pemain lokal secara berbarengan.
Tiga pemain lainnya adalah adalah Cep Indra Agustin (middle blocker), Jasen Natanael Kilanta (setter), dan Hendrik Agel (libero).
Dari keenam pemain lokal yang diturunkan, Rivan, Farhan, dan Doni mendapat kredit khusus dari pelatih asal Iran-Jepang itu.
Tiga pemain ini telah menjadi bagian penting dari timnas hingga bersama-sama mencetak emas pada SEA Games 2021 Vietnam dan SEA Games 2023 Kamboja.