Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hasil Euro 2024 diwarnai kelolosan timnas Portugal ke babak 16 besar dengan status juara grup yang dibantu gol bunuh diri pemain Turki dan assist Cristiano Ronaldo.
Timnas Portugal meraih kemenangan 3-0 atas timnas Turki pada matchday kedua Euro 2024 di Signal Iguna Park, Sabtu (22/6/2024).
Keunggulan timnas Portugal diawali dengan gol Bernardo Silva pada menit ke-21.
Tim asuhan Roberto Martinez dilimpahi keberuntungan kala timnas Turki mencetak gol bunuh diri lewat Samet Akaydin pada menit ke-28.
Dominasi Portugal pada laga kali ini dikunci oleh gol Bruno Fernandes yang memanfaatkan assist Cristiano Ronaldo pada menit ke-55.
Portugal berhak lolos fase gugur dengan status juara Grup F pada Euro 2024 mengungguli timnas Turki, Republik Ceska, dan Georgia.
Jalannya pertandingan
Pertandingan berjalan cepat dan kedua tim memiliki semangat yang sama untuk mencetak gol keunggulan.
Timnas Portugal diwakili oleh Cristiano Ronaldo yang melepaskan tembakan dari luar kotak penalti pada menit ke-2.
Usaha Cristiano Ronaldo masih digagalkan oleh Altay Bayindir yang menjaga gawang timnas Turki.
Empat menit berselang, timnas Turki berusaha menekan di sisi kanan melalui Zeki Celik.
Celik lalu melepaskan umpan lambung, tetapi Kerem Artukoglu gagal menjangkau bola.
Timnas Portugal akhirnya berhasil membuka skor terlebih dahulu pada menit ke-21.
Nuno Mendes memulai serangan dari sisi kiri, tetapi bola operannya masih mengenai kaki Abdulkerim Bardakci.
Bola dari Mendes masih bergulir ke arah kotak penalti Turki.
Operan Mendes tersebut dilewatkan oleh Cristiano Ronaldo, tetapi ada Bernardo Silva yang dengan cepat menyambar bola.
Tembakan Silva gagal diantisipasi oleh Bayindir sehingga Portugal berhak memimpin 1-0.
Tertinggal, konsentrasi timnas Turki justru buyar dan lini pertahanan mereka melakukan kesalahan fatal pada menit ke-28.
Joao Cancelo yang berlari dari tengah lapangan berusaha mengirim bola ke Ronaldo.
Operan Cancelo kurang akurat dan masih bisa direbut oleh Samet Akaydin.
Namun, sang bek tengah justru melakukan kesalahan fatal dengan mengoper bola langsung ke Altay Bayindir yang sudah menginstruksikannya untuk diam.
Bola bergulir dan berhasil melewati garis gawang meski pemain Turki melakukan usaha terakhir untuk menyelamatkannya.
Momen ini semakin menegaskan situasi gol bunuh diri sebagai kejadian langganan selama Euro 2024.
Unggul dua gol pada babak pertama, Portugal tidak mengendurkan semangat setelah turun minum.
Roberto Martinez kembali bisa bersorak dari pinggir lapangan untuk gol ketiganya tim asuhannya pada menit ke-55.
Baca Juga: Mulai Kerja, Hansi Flick Sudah Tunjuk 6 Anak Kesayangan di Barcelona
Gol ketiga A Selecao das Quinas kembali terjadi karena kesalahan lini belakang pemain Turki.
Cristiano Ronaldo berlari mendekati bola yang gagal dikuasai oleh pemain lawan.
Hampir seluruh anggota barisan pertahanan Turki saat itu sudah bermain di depan.
Akibatnya, Ronaldo tidak dibayang-bayangi oleh pemain lain.
Ronaldo melihat Altay Bayindir sudah mengantisipasi tembakannya, sehingga ia memilih mengoper bola ke Bruno Fernandes.
Bruno Fernandes tanpa kesulitan langsung meneruskan bola menjadi gol dari jarak dekat.
Gol Fernandes berarti besar bagi laju timnas Portugal pada Euro 2024.
Torehannya mengunci kemenangan tim sekaligus memastikan status Portugal sebagai juara Grup F.
Portugal melenggang ke babak 16 besar Euro 2024 dengan status yang tidak main-main bermodalkan 6 poin dari 2 partai awal.
Turki 0-3 Portugal (Bernardo Silva 21', Samet Akaydin 28'-gol bunuh diri, Bruno Fernandes 55')
Susunan pemain:
Turki (4-2-3-1): 12-Altay Bayindir; 2-Zeki Celik, 4-Samet Akaydin (3-Merih Demiral 75'), 14-Abdulkerim Bardakci,20-Ferdi Kadioglu; 10-Hakan Calhanoglu, 22-Kaan Ayhan (16-Ismail Yuksek 58'); 25-Yunus Akgun (8-Arda Guler 70'), 6-Orkun Kokcu (11-Yusuf Yazici 46'), 7-Kerem Akturkoglu (19-Kenan Yildiz 58'); 21-Baris Yilmaz
Pelatih: VIncenzo Montella
Portugal (4-3-3): 22-Diogo Costa; 19-Nuno Mendes, 4-Ruben Dias, 3-Pepe (24-Antonio Silva 83') (, 20-Joao Cancelo (5-Nelson Semedo 68'); 8-Bruno Fernandes, 6-Joao Palhinha (18-Ruben Neves 46') 23-Vitinha (15-Joao Neves 88'); 17-Rafael Leao (25-Pedro Neto 46'), 7-Cristiano Ronaldo, 10-Bernardo Silva
Pelatih: Roberto Martinez