Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Komite Olimpiade Indonesia (KOI) berkolaborasi dengan Kedutaan Besar Prancis menggelar Olympic Day di Lapangan Hockey Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Mengusung tema #MenjagaMerahPutih, Olympic Day merupakan perayaan hari Olimpiade sedunia yang diperingati setiap 23 Juni.
Berbagai kegiatan digelar di Olympic Day kali ini, mulai dari Fun Run 3km dan 5km.
Kegiatan itu dibuka oleh Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan, Mini Olympic Games, exhibitions, sampai berbagai hiburan lainnya.
Acara juga dihadiri Olympian bulutangkis Gresya Poli, serta juara dunia tinju dari Indonesia Daud Jordan.
Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) mengungkapkan Olympic Day kali ini menjadi langkah nyata dari kolaborasi yang baik bersama Kedutaan Prancis.
Khususnya, menjelang Olimpiade Paris 2024 yang akan dimulai pada 26 Juli sampai 11 Agustus mendatang.
"Ini kerja sama yang baik antara NOC dan Kedutaan Besar Prancis untuk Indonesia."
"Ini sekaligus selebrasi yang kita lakukan dengan melibatkan banyak adik-adik kita dari SD-SD."