Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Belanda 2024 - Balapan Pertama Usai Dikhianati Ducati, Cara Martin Balas Dendam dengan Elegan

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 26 Juni 2024 | 17:30 WIB
((Ki-ka) Jorge Martin, Francesco Bagnaia, dan Marc Marquez merayakan hasil mereka di atas podium setelah balapan MotoGP Catalunya di Sirkuit Catalunya, Montmelo, Spanyol, 26 Mei 2024. (LLUIS GENE/AFP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, akan merasakan situasi yang berbeda saat melakoni balapan usai dikhianati Ducati pada MotoGP Belanda 2024.

Janji menempatkan Martin ke tim utama hanya berujung isapan jempol tatkala pabrikan Borgo Panigale itu lebih memilih Marc Marquez.

Ducati resmi mengumumkan Marquez hanya dalam beberapa hari setelah bergulirnya GP Italia.

Gerak cepat juga dilakukan Martin untuk melupakan kekecewaan yang didapat dari Ducati.

Martinator menerima pinangan Aprilia dengan langsung mengemban tugas sebagai pembalap di tim utama.

Martin mengakui bahwa ia merasa sedikit frustrasi karena upaya dalam empat tahun untuk bergabung ke tim utama Ducati gagal tercapai.

"Sangat banyak. Setelah beberapa tahun mencoba untuk bergabung dengan sebuah tim dan pada akhirnya tidak berhasil, ada sedikit rasa frustrasi di awal," kata Martin kepada media Spanyol AS.com.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2024 - Diam-diam Saingi Pace Bagnaia dan Martin, Marini Optimistis meski Honda Masih Prihatin

Namun, Martin ingin memanfaatkan situasi yang dialaminya menjadi tambahan motivasi untuk meraih kemenangan atau bahkan mengejar titel juara dunia.

Apalagi saat ini pembalap asal Madrid itu masih menduduki peringkat pertama pada papan klasemen MotoGP 2024.