Tugas Pertama Antonio Conte di Napoli, Pertahankan Diego Maradona dari Georgia

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 27 Juni 2024 | 19:00 WIB
Antonio Conte memiliki tugas pertamanya di Napoli, yaitu mempertahankan pemain berjuluk Diego Maradona dari Georgia, Khvicha Kvaratskhelia. (TWITTER.COM/OPTAPAOLO)

BOLASPORT.COM - Antonio Conte memiliki tugas pertamanya di Napoli, yaitu mempertahankan pemain berjuluk Diego Maradona dari Georgia.

Napoli dipastikan memiliki pelatih baru pada musim 2024-2025 mendatang.

Tidak tanggung-tanggung, Napoli langsung mendatangkan pelatih ternama sekelas Antonio Conte.

Conte menduduki posisi pelatih I Partenopei yang sempat tidak jelas sepanjang musim 2023-2024.

Sebelumnya, Napoli mengalami penurunan prestasi yang sangat signifikan pada musim lalu.

Setelah menjadi juara Liga Italia 2022-2023, Napoli malah jeblok pada musim berikutnya.

Bahkan, Giovani Di Lorenzo dkk. tidak akan bermain di kompetisi Eropa pada musim depan.

Baca Juga: Fonseca Sudah Bikin Jatuh Hati Makanya AC Milan Sejak Awal Tak Punya Minat ke Conte

Hal itu dikarenakan Napoli hanya finis di posisi ke-10 klasemen akhir Liga Italia 2023-2024.

Conte pun dinilai dapat membangkitkan kekuatan Napoli dan membawa mereka kembali bersaing di papan atas Serie A.