Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jelang duel melawan Timnas Inggris di babak 16 besar Euro 2024, Timnas Slovakia siap mengeksploitasi titik lemah terbesar milik The Three Lions.
Babak 16 besar Euro 2024 bakal dimulai pada Sabtu (29/6/2024).
Timnas Inggris menjadi salah satu tim yang bakal melakoni fase knock-out tersebut.
Lawan yang dihadapi Timnas Inggris adalah Timnas Slovakia.
Duel kedua kesebelasan bakal dihelat di Arena Auf Schalke, Minggu (30/6/2024) pukul 23.00 WIB.
Di atas kertas, Inggris dijagokan untuk menang mudah atas Slovakia.
Hanya saja kendala utama yang dimiliki oleh armada milik Gareth Southgate adalah performa.
Baca Juga: Berkah Kedatangan Kylian Mbappe, Real Madrid Siap-Siap Tsunami Trofi
Sepanjang turnamen di Jerman, Inggris baru mengepak satu kemenangan dan dua kali imbang.
Mereka bahkan hanya mampu mencetak dua gol saja.
Padahal The Three Lions dikelilingi oleh pemain-pemain terbaiknya seperti Jude Bellingham, Harry Kane, Bukayo Saka, Phil Foden, dan Trent Alexander-Arnold.
Akan tetapi, penampilan di bawah ekspektasi justru yang dipertontonkan.
Inggris lolos dengan status juara Grup C berbekal modal yang sangat minim.
Sementara itu, Timnas Slovakia memperlihatkan kegigihan di Grup E yang menjadi grup unik di Euro 2024.
Berbekal 4 poin, The Falcons melaju ke fase gugur lewat jalur peringkat ketiga terbaik.
Sempat menekuk Belgia di partai pembuka, mereka kalah dari Ukraina dan bermain seri melawan Rumania.
Melihat pencapaian tersebut, di Euro 2024 segala kemungkinan masih bakal terjadi.
Kapten Slovakia, Milan Skriniar, percaya diri akan kapasitas timnya untuk menyingkirkan Inggris.
Milan Skriniar bertekad membawa Slovakia untuk lolos dengan memanfaatkan kelemahan-kelemahan dari Inggris.
Apalagi Harry Kane dkk. tengah dalam tekanan besar saat ini akibat underperform.
Kurangnya chemistry antar pemain disebut Skriniar menjadi titik lemah terbesar Inggris yang bakal dieksploitasi oleh The Falcons.
"Menurut saya, mereka mengandalkan kualitas individu dan mereka tahu bahwa mereka memiliki pemain yang dapat menentukan pertandingan," ucap Skriniar seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.
"Itulah mengapa saya pikir kami bisa mengatasi mereka melalui kerja sama tim."
"Saya berharap dan yakin kami bisa mengalahkan mereka."
"Fase bertahan pasti akan menjadi penting, kami harus mulai bertahan dari para penyerang, tetapi kuncinya adalah bermain sepak bola."
"Kami harus menunjukkan kepada mereka bahwa kami bisa bermain."
"Biarkan mereka tahu bahwa mereka menghadapi tim yang tahu apa yang diinginkannya," tutur bek milik PSG tersebut menambahkan.
Hanya saja Timnas Slovakia sejauh ini belum mampu menaklukkan Timnas Inggris dari beberapa kesempatan.
Tercatat Slovakia sudah menelan 5 kekalahan dan 1 hasil imbang melawan Inggris.
Apabila mampu memecundangi Inggris di babak 16 besar Euro 2024, itu akan menjadi hasil bersejarah bagi The Falcons.