Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Asia Junior 2024 - Bermain 2 Kali Sehari di 2 Nomor, Rinjani Kembali Jadi Pembuka Jalan Indonesia Vs Korsel

By Delia Mustikasari - Senin, 1 Juli 2024 | 16:59 WIB
Ganda campuran Indonesia, Taufik Aderya/Rinjani Kwinara Nastine, berpose setelah tampil pada semifinal beregu campuran Kejuaraan Asia Junior 2024 di Yogyakarta, 1 Juli 2024. (ARDHIANTO WAHYU/BOLASPORT.COM)

Taufik/Rinjani sudah mulai nyaman bermain seusai sebelumnya dipasangkan ketika menghadapi Jepang pada perempat final.

Percaya satu sama lain menjadi kunci Taufik/Rinjani bisa bermain dengan padu di lapangan tanpa canggung.

“Kami mencoba bermain dengan kompak satu sama lain. Saya berupaya buat bermain lebih tenang dan fokus agar tidak terlalu tegang bermain bersama Rinjani,” ujar Taufik.

Taufik Aderya/Rinjani Kwinara Nastine bertekad terus memberikan yang terbaik. Terlebih tampil di hadapan publik Yogyakarta dan mendapat dukungan penuh dari rekan-rekannya membuat keduanya termotivasi untuk bisa mengeluarkan bentuk permainan terbaik mereka.

"Jika kembali dipasangkan nantinya kami pasti siap. Sekarang kami mau melakukan recovery terlebih dahulu sambil menunggu calon lawan kami berikutnya," tutur Rinjani.

Dengan kemenangan ini, tim beregu campuran Indonesia untuk sementara unggul dengan skor 1-0 atas Korea.

Partai kedua menurunkan Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi yang tengah menghadapi tunggal putri Korea Selatan, Kim Min-sun. Namun, Dinda menelan kekalahan sehingga skor imbang, 1-1.

Baca Juga: Kejuaraan Asia Junior 2024 - Klarifikasi Dokter soal Peluang Hidup Zhang Zhi Jie jika Lebih Cepat Ditangani

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P