Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

1 Catatan Memalukan di EURO 2024 Jadi Bukti kalau Cristiano Ronaldo Sudah Harus Pensiun

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 2 Juli 2024 | 11:00 WIB
Cristiano Ronaldo beraksi melawan Slovenia pada babak 16 besar EURO 2024. (ANGELOS TZORTZINIS / AFP)

BOLASPORT.COM -  Satu catatan memalukan di Euro 2024 seharusnya membuat Cristiano Ronaldo sadar bahwa dirinya sudah harus pensiun.

Cristiano Ronaldo kembali dipercaya memperkuat Timnas Portugal di Piala Eropa tahun ini.

Namun, ia belum mampu menjawab kepercayaan pelatih Roberto Martinez di sepanjang turnamen yang berlangsung di Jerman.

Sejak fase grup hingga babak 16 besar, CR7 selalu gagal mencatatkan namanya di papan skor.

Padahal, Ronaldo tidak kekurangan peluang untuk mencetak gol.

Squawka mencatat Ronaldo sudah melepas total 20 tembakan, jumlah paling banyak di antara pemain lainnya di Euro 2024.

Nahas, tak ada satu pun dari peluang itu yang berbuah gol.

Baca Juga: Hasil Copa America 2024 - Timnas Uruguay Lolos Perempat Final, Gol Pemain yang Pernah Dicekik Messi Singkirkan Amerika Serikat

Salah satu peluang paling bagus Ronaldo yang seharusnya bisa menjadi gol adalah ketika Timnas Portugal mendapatkan hadiah penalti ketika menghadapi Slovenia dalam babak 16 besar.

Sayang, Eks penyerang Real Madrid itu gagal menuntaskan tugasnya ketika maju sebagai eksekutor tendangan penalti.