Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara ASEAN U-16 2024, Pelatih Australia: Lawan Negara-negara Asia Tenggara Sangat Menantang!

By Bagas Reza Murti - Kamis, 4 Juli 2024 | 06:45 WIB
Selebrasi pemain Australia saat menjuarai ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo pada Rabu (3/7/2024). (Muhammad Nursina/TRIBUNNEWS)

BOLASPORT.COM - Australia keluar sebagai juara ASEAN Cup U-16 2024 usai mengalahkan Thailand pada final yang dilaksanakan di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024).

Dalam partai final, Australia mengalahkan Thailand dengan skor 8-7 (1-1) via adu penalti.

Pelatih Australia, Brad Maloney mengenang perjalanan panjang The Joeys memenangi gelar ketiganya di ASEAN Cup U-16 ini.

Mereka bergabung di grup C bersama Thailand dan Malaysia, yang disebut juga grup neraka.

Mereka juga sempat terlibat laga-laga super seru seperti saat lawan Indonesia di semifinal dan lawan Thailand di final.

Baca Juga: Daftar Penghargaan ASEAN Cup U-16 2024 - Muhammad Zahaby Gholy Jadi Pemain Terbaik

MUHAMMAD NURSINA/TRIBUNNEWS
Suasana laga antara timnas U-16 Thailand menghadapi timnas U-16 Australia pada final ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024).

"Terima kasih sudah menjamu kami dalam turnamen ini," kata Brad Maloney dalam konferensi pers pasca-laga lawan Indonesia.

"Tentu ini menjadi pengalaman yang luar biasa buat para pemain. Sangat menantang."

"Kami menjalani laga-laga yang cukup sulit pada fase grup."

"Tentu, lawan Indonesia, di semifinal juga sangat sulit bagi kami. Dan juga malam hari ini," tambahnya.

Australia bergabung dengan AFF sejak 2013 lalu.

Namun disepakati oleh negara-negara AFF, bila Australia hanya akan ikut dalam turnamen U-16 dan U-19 saja.

Sehingga kita tidak pernah melihat Australia ikut turnamen yang diselenggarakan AFF U-23 dan senior.

Baca Juga: ASEAN Cup U-16 2024 - Klarifikasi Nova Arianto soal Aksi Banting Botol saat Timnas U-16 Indonesia Hadapi Vietnam

NUNGKI FAUZI NUGROHO/BOLANAS.COM
Pelatih timnas U-16 Australia, Brad Maloney saat ditemui di mixed zone Stadion Sriwedari, Solo pasca-laga lawan Malaysia, Rabu (26/6/2024).

"Selamat kepada Thailand yang sudah berhasil mencapai final," ujar Brad Maloney.

"Tapi tentu saja kami sangat senang telah meraih juara di turnamen ini," tambahnya.

Setelah menjuarai ASEAN Cup U-16 2024, Australia akan bersiap menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

The Joeys akan bertemu Indonesia lagi, ditambah tuan rumah Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara di grup G.

Brad Maloney mengisyaratkan akan ada pemain baru untuk ajang yang dilaksanakan pada Oktober 2024 itu.

"Ketika kami kembali ke Australia, kami akan menyiapkan rencana tentang persiapan kami dan sebagainya," kata Brad Maloney.

"Semua pemain tampil baik di turnamen ini (ASEAN Cup U-16 2024)."

Baca Juga: Ujian Lipin Sitorus Hadapi Petarung Spesialis Cekikan di One Pride MMA 80 Semarang

LUKMAN ADHI/BOLASPORT.COM
Skuad timnas U-16 Australia saat menghadapi timnas U-16 Thailand pada final ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024).

"Tapi kami juga sedang mencari pemain lagi."

"Pasti pemain akan semakin berkembang, tapi mungkin juga ada pemain baru untuk AFC," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P