Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wacana Piala Presiden Bakal Kembali Digelar, Persib Bandung Tunggu Kepastian dari Penyelenggara

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 5 Juli 2024 | 13:30 WIB
Pemain Persib Bandung, Rezaldi Hehanussa sedang bersuka cita mengangkat trofi Liga 1 2023 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ada wacana bahwa Piala Presiden 2024 bakal kembali digelar sebelum Liga 1 2024/2025 bergulir.

Jika jadi bergulir, ajang Piala Presiden 2024 bakal diikuti oleh delapan tim.

Wacana tersebut awalnya datang dari Persija Jakarta.

Saat itu, manajemen Persija mengaku bahwa Piala Presiden 2024 masuk dalam bahasan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).

“Jadi Piala Presiden itu belum resmi tapi waktu di RUPS kemarin sempat dibahas bahwa akan diadakannya,” kata Ambono Janurianto.

“Nah untuk tanggalnya belum tahu. Kami baru menerima kabar hari ini bahwa Piala Presiden digelar 20 Juli 2024,” jelasnya.

“Kami sudah koordinasi dengan Coach Carlos Pena.”

Kubu Persija mengaku senang jika turnamen Piala Presiden 2024 jadi digelar.

Baca Juga: Pelatih Kiper Persija Berharap Pemainnya Bisa Dipanggil ke Timnas Indonesia

Pasalnya, itu bakal membantu persiapan tim.