Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemerintah daerah Yeongdeok, Korea Selatan, memberikan sebuah penghargaan kepada pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Nama Shin Tae-yong dijadikan sebuah taman bermain di Yeongdeok.
Tidak hanya Shin Tae-yong, ada enam mantan dan atlet lainnya yang berasal dari Yeongdeok dan mendapatkan penghargaan tersebut.
Tentu saja ini menjadi sebuah prestasi yang sangat luar biasa bagi pelatih berusia 53 tahun tersebut.
Pemerintah daerah Yeongdeok tampak bangga dengan prestasi yang diberikan Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong mengukir beberapa sejarah di sepak bola terutama untuk timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong merupakan putra daerah asal Yeongdeok.
Baca Juga: Persis Angkat Bicara usai Pengunduran Diri Alexis Messidoro yang Dipicu Anggapan Kurang Profesional
Selama karirnya sebagai pesepakbola, Shin Tae-yong hanya membela dua klub yakni Seongnam Ilhwa Chunma dan Quensland Roar sejak 1992-2005.
Pensiun dari pesepakbola, Shin Tae-yong melanjutkan karirnya sebagai pelatih.