Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Carlos Pena memberi nafas baru bagi Persija Jakarta di Liga 1 2024/25 setelah dua musim ditangani Thomas Doll.
The Jakmania bersiap menyaksikan wajah Persija Jakarta yang berbeda di tangan Carlos Pena.
Pena merupakan sosok asal Spanyol yang baru saja ditunjuk menangani Macan Kemayoran.
Ia memiliki latar belakang sepak bola mentereng, ditempa di akademi sepak bola La Masia milik Barcelona.
Meski begitu, ia tak memiliki profil sebesar Angelo Alessio atau Thomas Doll dalam karier melatih.
Ia tergolong muda di area teknik, baru dua tahun menangani FC Goa dan Ratchaburi.
Salah satu perubahan yang akan ia tawarkan adalah fleksibilitas formasi bagi Rizky Ridho dkk.
Dalam dua musim terakhir, Thomas Doll menyetel anak asuhnya dengan formasi tiga bek.
Salah satu kritik terbesar The Jakmania untuk trainer asal Jerman itu adalah ia tak pernah mau mengubah formasi.
Baca Juga: Jadwal 8 Pertandingan Persebaya di Liga 1 2024-2025, Ada Big Match Lawan Persib