Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda timnas Inggris dan Man United, Gary Neville, ikut mengecam keputusan wasit memberi tendangan penalti buat Harry Kane pada semifinal Euro 2024.
Keberhasilan timnas Inggris lolos ke final Euro 2024 dibumbui kontroversi seputar tendangan penalti yang diberikan wasit asal Jerman, Felix Zwayer.
Dalam lakon semifinal di Signal Iduna Park, Rabu (10/7/2024), Inggris ketinggalan lebih dulu akibat gol kilat Xavi Simons (7') untuk timnas Belanda.
Pasukan Gareth Southgate menyamakan kedudukan melalui gol tendangan penalti Harry Kane (18').
Gol ini memicu perdebatan karena didahului pelanggaran Denzel Dumfries terhadap kapten timnas Inggris tersebut.
Dumfries dianggap melanggar Kane ketika berusaha mengeblok tembakannya.
Selepas pertandingan, Dumfries merasa aksinya adalah benturan fisik yang wajar.
Sebagai bek, tugasnya adalah berusaha menghalangi pemain lawan menembak ke arah gawang.
Menurut Dumfries, benturan terjadi sebagai efek lanjutan tembakan Kane saja, bukan bermaksud melakukan tekel apalagi mengincar kaki sang bomber.
"Keputusan aneh. Semua orang bisa melihatnya," kata wing-back kanan Inter Milan, seperti dikutip dari laman Voetbal International.