Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usung Misi Balas Dendam di Level U-16, PSSI Targetkan Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Menang Atas Australia

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 12 Juli 2024 | 14:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga meminta Shin Tae-yong agar Timnas Indonesia bisa mengalahkan Australia pada ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pihaknya mengusung misi balas dendam usai Timnas U-16 Indonesia kalah dari Australia di semifinal ASEAN Cup U-16 2024.

Kala itu, Timnas U-16 Indonesia kalah 3-5 dari Australia.

Timnas Indonesia bakal bertemu lagi dengan Australia pada tahun 2024 ini.

Pertemuan berikutnya bakal terjadi di level senior.

Timnas Indonesia bakal bertemu Australia pada laga kedua ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 10 September 2024 mendatang.

Di level senior, tim asuhan Shin Tae-yong pernah bersua dengan Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Saat itu, Timnas Indonesia kalah 0-4 dari Australia.

Baca Juga: Jens Raven Pantang Remehkan Kualitas Lawan Timnas U-19 Indonesia di Grup A ASEAN Cup U-19 2024: Tiga Lawan Sama Kuat

Arya Sinulingga mengusung misi balas dendam atas kekalahan yuniornya di tingkat U-16 saat bersua Australia.