Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Eks pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo dikabarkan sedang diincar timnas Kamboja.
Kamboja saat ini dipimpin oleh pelatih asal Argentina Felix Gonzalez Damas.
Namun, penampilan tim berjuluk Angkor Warriors masih jauh dari harapan.
Dari sembilan laga di bawah komando Damas, mereka hanya meraih dua kemenangan, dia imbang, dan lima kekalahan.
Jelang ASEAN Cup 2024, Kamboja dikabarkan akan mencari juru taktik baru.
Park Hang-seo disebut-sebut masih dalam daftar pelatih baru Kamboja.
Kabar ini disampaikan oleh media asal Vietnam, Soha, melalui laporan terbaru mereka.
Mantan pelatih Vietnam tersebut masuk dalam kandidat kuat yang akan mengisi posisi tersebut.
"Sumber terbaru menyebutkan bahwa Federasi Sepak Bola Kamboja telah memasukkan pelatih Park Hang-seo."
"Dalam daftar calon pelatih kepala tim nasional negara tersebut."
"Saat ini yang memimpin tim Angkor adalah pelatih Felix Damas," kata seorang sumber Soha.
Baca Juga: Dilamar 214 Pelatih, India Ketakutan Park Hang-seo Minta Gaji Samai Shin Tae-yong?
Selama memimpin Vietnam, Park sukses membawa perubahan yang masif.
Selain itu Vietnam mengunci posisi kedua Piala Asia U-24 2018 dan juara Piala AFF 2018.
Selanjutnya, Park mempersembahkan gelar juara SEA Games 2019 dan 2021.
Park memiliki catatan yang cukup apik di Vietnam dengan 26 kemenangan, 12 seri, dan 15 kekalahan dari 53 pertandingan.
Baca Juga: Tekan KFA, Ketua Asosiasi Pelatih Korea Selatan Singgung Kesuksesan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo
Masih dari sumber yang sama, Federasi Sepak Bola Kamboja (FFC) menilai performa Damas memimpin timnas kurang maksimal.
Kondisi ini membuat nama pelatih baru mulai muncul untuk mengisi posisi tersebut.
Tentunya kabar ini semakin menarik karena rivalitas Shin Tae-yong dengan Park Hang-seo akan selalu ditunggu.
Saat masih memimpin Vietnam, Shin sulit mengalahkan pasukan Park dan pertemuan kembali kedua pelatih asal Korea ini membuat atmosfer semakin memanas.
"Kontrak Pak Damas dengan Federasi Sepak Bola Kamboja bertahan hingga tahun 2027."
"Namun buruknya performa tim Kamboja dalam setahun terakhir membuat reputasi pelatih asal Argentina tersebut menurun," tutup Soha.