Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Paris 2024 - Herry IP Hanya Beri 1 Kalimat Setelah Lihat Hasil Undian Rinov/Pitha

By Nestri Y - Jumat, 12 Juli 2024 | 19:42 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berpose dengan Kepala Pelatih, Herry Iman Pierngadi usai menjuarai Spain Masters 2024 di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, Minggu (31/3/2024). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Kepala pelatih ganda campuran PBSI, Herry Iman Pierngadi, tidak banyak berkomentar soal hasil undian yang cukup sulit bagi Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari pada Olimpiade Paris 2024.

Nasib Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari pada Olimpiade Paris 2024 langsung membuat ketar-ketir setelah hasil undian dilakukan pada Jumat (12/7/2024) hari ini.

Pembagian grup di nomor ganda campuran menjadi yang pertama dilakukan.

Rinov/Pitha yang pada dasarnya datang sebagai non-unggulan sejak awal memang harus siap satu grup dengan bertemu pasangan berperingkat di atas mereka.

Baca Juga: Hasil Undian Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - Apriyani/Fadia dan Rinov/Pitha 1 Grup dengan Unggulan 1 China

Namun, dari 4 unggulan dan 4 grup yang tersedia, Rinov/Pitha harus 'apes' karena berada di Grup A pada Olimpiade Paris 2024.

Grup A adalah grup yang sudah pasti dan jelas dihuni oleh pasangan unggulan pertama, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong asal China.

Menambah berat bayangan langkah Rinov/Pitha, grup tersebut juga dihuni dua pasangan yang terbilang kuat lainnya.

Salah satunya adalah Kim Won-ho/Jeong Na-eun (Korea Selatan).

Sedangkan satu pasangan lain ialah wakil andalan tuan rumah, Thom Gicquel/Delphine Delrue, yang tentu akan mendapatkan dukungan besar.