Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Paris 2024 - Rinov/Pitha Tak Sendiri, Wakil Tuan Rumah Rasakan Getirnya Satu Grup dengan Monster Ganda Campuran China

By Nestri Y - Minggu, 14 Juli 2024 | 14:00 WIB
Ganda campuran Prancis sekaligus unggulan tujuh, Thom Gicquel/Delphine Delrue tersingkir di babak pertama French Open 2023 di Glaz Arena, Rennes, Prancis, Rabu (25/10/2023). (BWF TV)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, juga merasakan pahitnya bernaung di Grup neraka bareng unggulan pertama pada Olimpiade Paris 2024.

Sebagai satu-satunya wakil harapan tuan rumah di nomor ganda campuran, Gicquel/Delrue jelas ingin memberikan hasil yang mengesankan tampil di Porte de La Chapelle Arena, Prancis, 27 Juli - 5 Agustus 2024 mendatang.

Bayangan mampu lolos fase grup, babak perempat final bahkan syukur-syukur mampu menyabet medali jelas akan sangat istimewa bagi mereka.

Namun kini, boro-boro membicarakan medali, untuk membayangkan betapa susahnya fase grup mereka pun sudah bisa diterka.

Gicquel/Delrue ditakdirkan bernaung di Grup A pada undian Olimpiade Paris 2024.

Grup A jelas dipastikan berisi pasangan unggulan teratas sekaligus monster ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Raja Bulu Tangkis Malaysia Berpotensi Jumpa Anthony Ginting pada 16 Besar, jika...

Membuat lebih terasa buruk, selain Zheng/Huang, masih ada pasangan jagoan Korea Selatan Kim Won-ho/Jeong Na-eun yang juga tak bisa diremehkan.

Lalu satu pasangan lainnya adalah wakil Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Sekilas, Rinov/Pitha mungkin jadi lawan Gicquel/Delrue yang paling 'mudah'. Karena secara peringkat, mereka beredekatan.