Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dipecahnya dua pasangan ganda putra Indonesia turut menarik perhatian media China, dikaitkan pada kesuksesan salah satu pecahan ganda putra China.
Di tengah pemberitaan panas kemelut undian ganda putra Olimpiade Paris 2024, nomor ini juga sedang menantikan kejutan baru yang diinisiasi oleh Indonesia.
Pasalnya, baru-baru ini dua pasangan ganda putra Indonesia terpantau bakal dipecah alias dipisah.
Dua pasangan yang dimaksud adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Kedua pasangan pelapis di bawah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto itu akan dibongkar pasang satu sama lain sesuai role play masing-masing.
Daniel akan ditandemkan dengan Fikri, sedangkan Leo akan dipasangkan dengan Bagas.
Peringkat kedua pasangan sebenarnya masih cukup bagus.
Leo/Daniel di ranking ke-15, sedangkan Fikri/Bagas di peringkat ke-10 dunia.
Namun, upaya pemecahan kongsi duet itu tidak lepas dari hasil stagnan yang beberapa bulan terakhir terlihat dari performa mereka.