Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Statistik Arkhan Kaka yang Tumpul saat Timnas U-19 Indonesia Vs Filipina, Masih Layak Jadi Pilihan Utama?

By Nungki Nugroho - Rabu, 17 Juli 2024 | 21:30 WIB
Timnas U-19 Indonesia (TOMMY NICHOLAS/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang timnas U-19 Indonesia Arkhan Kaka tak mencetak satu gol pun saat menang telak atas timnas U-19 Filipina di ASEAN Cup U-19 2024.

Perjudian dilakukan pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, dengan memasang langsung Arkhan Kaka.

Pelatih berusia 61 tahun itu justru mencadangkan penyerang berlabel Eropa, Jens Raven.

Arkhan Kaka diplot sebagai penyerang utama saat Indonesia melawan Filipina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (17/7/2024).

Indonesia sukses mendominasi permainan atas Filipina pada matchday pertama Grup A.

Pada babak pertama, timnas U-19 Indonesia sukses unggul telak 4-0.

Baca Juga: Daftar Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia Vs Filipina - Indra Sjafri Buat Kejutan di Starting XI, Jens Raven Disimpan di Bangku Cadangan

Sayangnya Arkhan Kaka tak ikut menyumbang satu gol pun dari keunggulan tersebut.

Arliyansyah Abdulmanan mencetak gol pembuka Indonesia usai meneruskan umpan Dony Tri Pamungkas pada menit ke-13.

Rekan seperjuangan Arkhan Kaka di skuad Piala Dunia U-17 2023, Iqbal Gwijangge, menyumbang dua gol untuk Garuda Nusantara pada menit ke-22 dan 43'.

Lalu satu gol lain dicetak Kadek Arel Priyatna pada menit ke-29.

Meski tak menyumbang gol, Arkhan Kaka tetap memiliki peran penting di lini depan timnas U-19 Indonesia.

Beberapa kali Arkhan menjadi pantulan dari lini tengah untuk membangun serangan ke sektor sayap.

Dari tujuh sentuhan, Arkhan Kaka hanya melakukan satu kesalahan passing.

Wonderkid Persis Solo itu juga rajin melakukan pressing dengan catatan satu kali recovery.

Hanya saja, finishing masih menjadi kendala usai dua tembakan menyamping dan satu kesempatan diamankan kiper Filipina di babak pertama.

Baca Juga: Termasuk Timnas U-19 Indonesia, Pelatih Vietnam Sebut 4 Pesaing Terkuat di ASEAN Cup U-19 2024

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023).

Pada babak kedua, Arkhan Kaka kembali menyia-nyiakan dua peluang di mulut gawang.

Satu sontekannya masih menyamping dari gawang Filipina.

Lalu peluang kedua Kaka lewat bola rebound hasil sepakan Welber Jardim juga bisa diblok pertahanan Filipina.

Penyerang berusia 18 tahun itu mulai melakukan mudah kehilangan bola, total tiga kali Arkhan Kaka gagal mempertahankan penguasaan pada babak kedua.

Justru Arlyansyah bisa mencetak gol keduanya pada menit ke-51.

Dengan skema yang nyaris sama, umpan Dony Tri bisa diteruskan sepakan Arlyansyah ke gawang Filipina.

Pada menit ke-67, coach Indra Sjafri akhirnya menarik keluar Arkhan Kaka.

Putra legenda timnas Indonesia Purwanto Suwondo itu digantikan oleh Jens Raven yang mencatat debutnya di kompetisi Asia Tenggara.

Raven langsung mencetak gol perdananya untuk timnas U-19 Indonesia pada menit ke-87.

Meneruskan umpan Riski Afrisal, sepakan mendatar Raven sukses menggenapkan kemenangan setengah lusin atas Filipina.

Hasil 6-0 membuat Indonesia memuncaki klasemen Grup A ASEAN Cup U-19 2024 dengan tiga poin.

Skuad Garuda Nusantara unggul produktivitas gol atas Timor Leste yang pada laga sebelumnya menang 3-2 atas Kamboja.

Setelah ini, Indonesia akan menghadapi Kamboja pada 20 Juli 2024.

Masih layakkah Arkhan Kaka mendapat kepercayaan sebagai starter saat lawan Kamboja?

Statistik Arkhan Kaka saat Indonesia Vs Filipina:
67 menit bermain
7 umpan sukses
1 key pass
1 tembakan mengarah ke gawang
3 tembakan melenceng
2 umpan gagal
3 kali kehilangan bola
1 recovery
2 sundulan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P