Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Cup U-19 2024 - Media Vietnam Sindir Stadion GBT: Dekat Pembuangan Sampah dan Bau Busuk

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 18 Juli 2024 | 14:00 WIB
Suasana Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Indonesia saat ini sedang bertindak sebagai tuan rumah ASEAN Cup U-19 2024 yang digelar pada 17-29 Juli 2024.

Sebanyak 12 negara Asia Tenggara termasuk Australia ikut andil dalam turnamen yang dulu bernama Piala AFF U-19 itu.

PSSI menyiapkan dua venue untuk menggelar pertandingan ASEAN Cup U-19 2024 di Surabaya, Jawa Timur.

Kedua venue itu adalah Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dan Stadion Gelora 10 November.

Untuk pertandingan Grup A yang diisi timnas U-19 Indonesia, Kamboja, Filipina, dan Timor Leste, bermain di Stadion GBT.

Hanya saja pada laga terakhir Grup A yang mempertemukan Kamboja Vs Filipina pindah venue ke Stadion Gelora 10 November.

Untuk Grup B yang diisi oleh Australia, Laos, Vietnam, dan Myanmar, lebih sering bermain di Stadion 10 November.

Baca Juga: Penampilan Gila Lamine Yamal di EURO 2024 Ingatkan Legenda Timnas Inggris pada Wayne Rooney Muda

Ada satu pertandingan terakhir Grup B yakni Vietnam Vs Laos yang harus pindah venue ke Stadion GBT.

Terakhir untuk Grup C yang diisi Malaysia, Thailand, Singapura, dan Brunei Darussalam, akan bermain di Stadion 10 November.