Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan jadwal kembali ke Tanah Air setelah pemulihan dari operasi di Korea Selatan.
Shin Tae-yong diketahui kembali ke Korea Selatan setelah membawa timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Mantan pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut diketahui kembali ke kampung halamannya pada 14 Juni 2024.
Setelah kembali ke Korea Selatan, ternyata Shin Tae-yong mengaku sempat mengalami demam.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Terkini, Akui Jalani Operasi 6 Jam
Juru taktik timnas Indonesia itu mengungkapkan bahwa beberapa hari setelah kembali ke Negeri Ginseng tersebut ia mengalami demam.
Untuk itu, ia memutuskan ke Rumah Sakit (RS) dan melakukan pemeriksaan, sehingga ia harus menjalani operasi.
Shin Tae-yong belum lama ini mengunggah foto di Instagram pribadinya yang memperlihatkan bekas operasi.
Pelatih berusia 53 tahun tersebut memperlihatkan bekas operasi di bawah ketiak bagian kiri dan ada juga selang yang dimasukkan ke sela-sela tulang rusuk.
Dalam unggahan tersebut, Shin Tae-yong tak menjelaskan ia melakukan operasi apa.