Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Indonesia dari kategori bLU cRU Pro Racer, Wahyu Nugroho, akan mengikuti latihan di kamp VR46 Academy Riders milik Valentino Rossi di Tavullia, Italia.
Wahyu Nugroho tahun ini akan menjadi salah satu pembalap Indonesia yang beruntung mendapatkan kesempatan dengan bertolak menuju kamp pelatihan milik Juara Dunia sembilan kali tersebut.
Pembalap asal Boyolali, Jawa Tengah itu akan diberangkatkan oleh Yamaha Indonesia setelah dipastikan menjadi peserta VR46 Master Camp 2024 yang memasuki edisi ke-13.
Program kerja sama Yamaha Motor Company dengan VR46 Riders Academy itu akan diselenggarakan pada 6-13 Agustus 2024 di Tavullia, Italia.
Wahyu menjadi pembalap muda Indonesia kelima yang mendapat kesempatan menimba ilmu ke kamp akademi balapan milik Rossi, setelah sebelumnya ada Aldi Sayta Mahendra, Galang Hendra Pratama, M Faeroz, Anggi Setiawan dan Imanuel Pratna.
Adapun pada VR46 Master Camp tahun ini, Wahyu akan bergabung dengan lima pembalap dari negara lain.
Di antaranya Gonzalo Sanchez Melendez (spanyol), Takumi Takahashi (Jepang), Dorian Joulin (Prancis), Aymon Bocanegra (Peru) dan Md Adam Haikal bin Jahar (Malaysia).
"Kami terus melakukan pembinaan untuk pembalap-pembalap muda, selain membawa mereka berkompetisi di ajang nasional dan internasional juga memberikan pengalaman menimba ilmu dalam program berkelas dunia yaitu VR46 Master Camp," kata Johannes B.M.S, Assistant GM CS Division PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
"Ambil bagian dalam VR46 Master Camp merupakan kesempatan istimewa yang tidak bisa didapatkan oleh semua pembalap muda yang ingin mengasah skill pada program asuhan Valentino Rossi tersebut."