Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bertemu Erick Thohir sebelum Olimpiade Paris, Presiden FIFA Puji Prestasi Timnas Indonesia Setahun Terakhir

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 23 Juli 2024 | 15:45 WIB
Ketua PSSI, Erick Thohir (kiri), bersama dengan presiden FIFA, Gianni Infantino, hadir dalam laga final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta pada Sabtu (2/12/2023) malam hari WIB. (MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir telah bertemu dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino di Paris, Prancis pekan ini.

Erick Thohir ke Paris untuk menghadiri pembukaan markas baru FIFA.

Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di PSSI tersebut bertemu dengan Gianni Infantino.

Gianni Infantino memberikan pujian besar saat bersua Erick Thohir.

Pujian tersebut ditujukan kepada perkembangan sepak bola Indonesia akhir-akhir ini.

Erick juga mengaku bahwa perkembangan sepak bola Indonesia juga tak terlepas dari bantuan FIFA selama ini.

"Senang bisa bertemu dengan sahabat saya, Presiden FIFA, Gianni Infantino di Prancis, sebelum Olimpiade Paris 2024," ujar Erick Thohir di akun Instagram pribadinya.

"Tranformasi sepak bola Indonesia terus berjalan ke arah yang semakin baik dengan bimbingan dari Presiden Gianni," ujarnya.

Baca Juga: Dua Pemain Keturunan Indonesia Tembus Tim Senior Ado Den Haag

Erick Thohir berterima kasih kepada dukungan FIFA atas Indonesia saat menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.