Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bagnaia Ungkap Alasan Marc Marquez Tak Lebih Kuat daripada Dirinya di Atas Motor Ducati

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 24 Juli 2024 | 10:30 WIB
Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), Marc Marquez (Gresini), Alex Marquez (Gresini) setelah akhir balapan MotoGP Jerman 2024 di Sachsenring, Saxony, Jerman, Minggu (7/7/2024). (MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, masih menjadi pemegang status rider terkuat pada MotoGP 2024.

Keberhasilan Bagnaia merebut posisi teratas milik Jorge Martin juga menegasnya statusnya sebagai pembalap terbaik yang dimiliki Ducati.

Selain itu, murid Valentino Rossi itu juga masih lebih baik daripada Marc Marquez di atas motor Ducati.

Meskipun perbandingan tersebut kurang cukup adil karena Marquez menggunakan motor lawas pada musim ini.

Persaingan Bagnaia-Marquez secara adil baru akan terlihat pada musim depan saat dua juara dunia itu menggunakan motor Desmosedici GP25.

Bagnaia bahkan melemparkan psywar bahwa keduanya akan bekerja dalam diam dan persaingan sesungguhnya adalah saat di lintasan.

Baca Juga: Ducati Mengaku Akan Dikritik jika Biarkan Marc Marquez Pergi karena Pernah Menderita Valentino Rossi Tidak Ada Hasil

“Sekarang saya lebih kuat dari Marc. Kita lihat saja nanti, tentu saja ekspektasi orang terhadapnya sangat berbeda," kata Bagnaia kepada media Italia, Mowmag dilansir via Motosan.

"Kami bekerja dalam keheningan, kami diam dan kemudian... lintasanlah yang berbicara."

"Karena saya tidak pernah memiliki kebiasaan untuk membuat penilaian sebelum melihat karyanya."