Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Wakil Indonesia di Asia Terpuruk di Piala Presiden 2024, Erick Thohir Patut Was-was

By Arif Setiawan - Sabtu, 27 Juli 2024 | 11:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Senin (15/7/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dua klub wakil Indonesia di Asia gagal lolos dari fase grup Piala Presiden 2024.

Dua klub yang dimaksud yakni Persib dan Madura United.

Persib dan Madura United merupakan finalis Liga 1 2023-2024.

Maung Bandung kemudian keluar sebagai juara usai menaklukkan Madura United dengan agreggat telak 6-1.

Hasil tersebut sekaligus membuat Persib dan Madura United berhak tampil di kancah Asia.

Persib akan bermain di AFC Champions League Two (ACL 2).

Sedangkan Madura United berlaga di kompetisi kasta ketiga Asia (AFC Challenge League).

Namun sayang, performa Persib dan Madura United kurang memuaskan di Piala Presiden 2024.

Persib dan Maduara United kompak gagal lolos ke babak semifinal.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Wonderkid Calon Lawan Timnas Indonesia Cetak Gol Debut di Bayern Muenchen