Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas voli Indonesia secara luar biasa akhirnya berhasil meraih kemenangan bersejarah pada babak delapan besar Kejuaraan Voli Asia U-20 2024.
Indonesia sukses menumbangkan India untuk menyegel satu tempat ke semifinal Kejuaraan Voli Asia U-20 2024 sekaligus lolos ke putaran final Kejuaraan Dunia Voli U-21 2025.
Dawuda Alaihi dkk. tampil menggila untuk membungkus kemenangan lewat pertandingan empat set.
Indonesia menang dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 16-25, 25-18) dalam pertandingan babak penyisihan Pul E di Jawa Pos Arena, Surabaya, Sabtu (27/7/2024).
Jalannya Pertandingan
Indonesia tampil percaya diri sejak awal-awal laga. Middle blocker, Agustino, yang cedera pada pertandingan terakhir sudah bisa tampil.
Keunggulan tiga angka diraih pada skor 10-7. Permainan apik Dawuda dkk. membawa Indonesia tetap memimpin jelang akhir set pertama.
Indonesia berhasil memperbesar keunggulan menjadi lima angka pada skor 21-16.
Set point akhirnya berhasil diamankan tim besutan Li Qiu Jiang itu dengan kesempatan empat kali pada skor 24-20.
Baca Juga: Kejuaraan Voli Asia U-20 2024 - Tuan Rumah Didahului, Iran Mendominasi Jadi Tim Pertama ke Semifinal