Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Sebut 3 Masalah yang Harus Diatasi Timnas Indonesia Sebelum Tampil di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 29 Juli 2024 | 17:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong angkat bicara soal persiapan timnya sebelum ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia bakal satu grup dengan Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Dua tim teratas di klasemen akhir akan lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Sementara tim peringkat ketiga dan keempat akan lanjut ke ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Shin Tae-yong bakal mulai memimpin Timnas Indonesia di ronde ketiga pada September 2024 mendatang.

Timnas Indonesia akan memulai petualangannya saat bertandang ke markas Arab Saudi pada 5 September 2024.

Setelah itu, tim Garuda akan menjamu Australia pada 10 September 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Timnas Indonesia bakal memulai pemusatan latihan pada 2 September 2024 mendatang.

Baca Juga: Usai Datangkan Eks Manchester United dan Liverpool, Como 1907 Bidik Pemain Keturunan Indonesia yang Disukai Shin Tae-yong

Shin Tae-yong tetap tegas mengincar tiket lolos ke ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.