Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, akan mengirim pemainnya saat diminta ke timnas Indonesia.
Indra jadi sosok pelatih yang sukses mengorbitkan banyak pemain muda potensial.
Beberapa gelar kelompok umur di ASEAN jadi bukti bahwa racikannya cukup sukses.
Salah satu yang terlihat menonjol adalah tajamnya Jens Raven di ASEAN Cup U-19 2024.
Indra Sjafri menjelaskan, timnas U-19 Indonesia masih bisa berkembang lebih jauh.
Diisi pemain muda, tugas pelatih adalah mengarahkan mereka untuk siap promosi ke timnas senior.
Tentunya, ini butuh waktu dan peran pelatih cukup krusial.
"Kalau saya prinsipnya, karena kita kan baru berkembang ya."
"Pemain-pemain kita, saya lebih baik buah itu matang di pohonnya."
"Jadi dia berprogress," kata Indra Sjafri, Selasa (29/7).
Baca Juga: Jawaban Erick Thohir soal Peluang Indra Sjafri Tukangi Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024
Mantan pelatih Bali United ini tidak menutup kemungkinan adanya pemain yang bisa naik ke timnas senior.
Tentunya pemain tersebut harus memiliki potensi yang besar dan sudah siap bersaing dengan pemain yang berpengalaman.
Dia dan Nova Arianto di timnas U-16 Indonesia sama-sama membawa misi untuk memaksimalkan pemain muda yang ada.
"Tapi kalau misalnya ada (pemain) yang istimewa."
"Kan tim nasional itu kan cuma satu, senior."
"Saya, coach Nova, itu kan menyiapkan generasi."
"Mungkin nanti ada diantara mereka yang ingin dicoba di senior, ya bagus," urainya.
Baca Juga: Pemain Terbaik ASEAN Cup U-19 2024 Ungkap Satu Kelemahan Timnas U-19 Indonesia
Indra menilai akan ada komunikasi terkait pemain yang akan dicoba untuk timnas senior.
Untuk saat ini belum ada pembicaraan antaranya dirinya dan Shin Tae-yong.
Namun, demi kepentingan Indonesia dia bersedia melepas pemainnya sesuai kebutuhan skuad Garuda.
"Tapi sampai saat ini belum ada komunikasi tentang itu."
"Tapi pasti nanti, kalau iya pasti dikomunikasikan ke saya," tutupnya.