Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hiraukan Godaan Sejumlah Klub, Winger Timnas Indonesia Ungkap Pertimbangan Hijrah ke Malut United, Gaji Fantastis?

By Abdul Rohman - Selasa, 30 Juli 2024 | 19:30 WIB
Yakob Sayuri saat menandatangani kontrak bersama Malut United FC. (MALUT UNITED FC)

BOLASPORT.COM - Winger timnas Indonesia, Yakob Sayuri, mengungkapkan pertimbangan memilih Malut United.

Padahal Yakob Sayuri mengakui bahwa menerima tawaran dari sejumlah klub Liga 1 lainnya.

Menurut Yakob Sayuri, Malut United menjadi tim paling serius selama proses penjajakan.

Selain itu, Malut United juga memaparkan ambisi yang besar di Liga 1 2024/2025.

Malut United promosi ke Liga 1 2024/2025 dengan status peringkat ketiga Liga 2 2023/2024.

Yakob Sayuri hijrah ke Malut United sepaket dengan kembarannya, Yance Sayuri.

Kabarnya, nominal mencapai Rp 8 miliar digelontorkan Malut United untuk menggaji duo Sayuri ini.

"Ya kontrak saya dengan PSM itu berakhir musim lalu," ucap Yakob Sayuri saat ditemui.

"Dan mungkin di antara beberapa klub yang inginkan saya dari sekian banyak klub dan Malut salah satu klub yang sangat serius butuh tenaga saya musim ini."

Baca Juga: Nico Williams Susah Dirayu, Barcelona Harapkan Bantuan Sponsor

"Dan saya tidak melihat Malut dari tim baru promosi."

"Tapi dari keseriusan mereka menatap Liga 1 makanya saya dengan Yance dan kawan-kawan bergabung di Malut," kata mantan pemain Barito Putera itu.

Bersama Malut United, Yakob berjanji akan memberikan kontribusi positif.

"Kalau target dari saya pribadi intinya saya ingin menunjukkan yang terbaik," tutur Yakob.

"Dan pastinya saya ingin di setiap pertandingan dapat hasil maksimal, kemenangan," ujar pemain berusia 26 tahun itu.

Kini Yakob bersama Malut United terus menggenjot persiapan tim jelang kick-off Liga 1 2024/2025 pada 9 Agustus mendatang.

Untuk pekan pertama Liga 1 2024/2025, Malut United menantang Madura united di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (10/8/2024).

"Ya saya awal-awal gabung penyesuaian," ucap Yakob.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - Kalah dari Wakil Malaysia, Apriyani/Fadia Tuntaskan Olimpiade Tanpa Kemenangan

"Ya soalnya saya bekerja hampir 4 tahun di Makassar (PSM) dengan pemain yang sama."

"Ya saya sudah tahu satu sama lain dan di sini saya penyesuai dengan pemain baru bahkan dengan pelatih baru," kata Yakob.

Diakui Yakob, adaptasinya di tim yang ditangani oleh pelatih Imran Nahumarury ini berjalan lancar.

"Puji Tuhan lewat beberapa latihan sudah sebulan lebih dan berjalan dengan baik," kata pemain berpostur 168 cm itu.

"Semoga sampai ke pertandingan nanti (terus lancar)," ujarnya.

Sebelumnya, Yakob memperkuat PSM Makassar dari Februari 2020-Juni 2024.

Selama berseragam PSM, dia bermain dalam 105 laga dengan torehan 25 gol dan 16 assist.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P