Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Alarm peringatan berbunyi untuk pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang harus puas keluar sebagai runner-up pada fase grup bulu tangkis Olimpiade Paris 2024.
Fajar/Rian dikalahkan ganda putra India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, lewat permainan dua gim langsung.
Ganda putra Indonesia bahkan nyaris sama sekali tak diberikan kesempatan memimpin pada laga yang digelar di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Selasa (30/7/2024).
Fajar/Rian tumbang dengan skor 13-21, 13-21 pada laga terakhir fase grup C ganda putra.
Jalannya Pertandingan
Dua kali kesalahan serupa dilakukan Fajar dan Rian saat pengembalian bola menyilang mereka terlalu membear sehingga menghasilkan keunggulan untuk Rankireddy/Shetty.
Respons cepat ditunjukkan Fajar/Rian yang tak butuh lama untuk segera menyamakan skor menjadi 2-2.
Kedua pasangan sama-sama bermain dengan bola-bola cepat dan lebih sering beradu pukulan drive.
Pasangan Indonesia sempat tertinggal lagi pada 3-5, tetapi mereka segera menyamakan skor lagi menjadi 5-5 lewat sergapan Rian dari depan net yang tak mampu dibendung oleh lawan.
Namun, Fajar/Rian harus mengakui keunggulan lawan hingga interval gim pertama dengan skor 8-11.
Selepas jeda, Fajar/Rian masih melakukan kesalahan demi kesalahan yang memang terus ditekan oleh Rankireddy/Shetty lewat bola-bola cepat di depan net.
Fajar/Rian mencoba balas menekan untuk mengejar ketertinggalan, tetapi kesalahan membuat upaya mereka makin sulit usai harus tertinggal dengan skor 13-19.
Rankireddy/Shetty tampil solid saat bertahan dan agresif ketika menyerang sehingga membuat mereka menghasilkan game point duluan.
Satu smes keras dari Rangkireddy yang mengarah ke tengah-tengah di antara Fajar/Rian akhirnya menyudahi gim pertama.
Awal yang baik pada set kedua saat cocoran shuttlecock dari Rian gagal dikembalikan lawan untuk membuka keran skor.
Namun, Fajar/Rian harus kembali dalam posisi tertinggal bahkan sampai dua kali pada 1-3 dan 3-5. Tetapi mereka mampu menyamakan skor pada 3-3 dan 5-5.
Duel kedua pasangan ganda putra yang pernah menghuni ranking 1 dunia itu berjalan alot pada awal set kedua.
Namun, Fajar/Rian masih tetap keluar dari tekanan Rankireddy/Shetty hingga mereka harus kembali tertinggal pada interval gim kedua dengan skor 8-11.
Selepas jeda, permainan Fajar/Rian semakin serba salah saat serangan mereka selalu mampu dikembalikan lawan. Rankireddy/Shetty dengan cepat mampu unggul dengan skor 14-8.
Fajar/Rian berusaha bangkit dengan memperkecil ketertinggalan menjadi tiga poin pada skor 12-15.
Sayangnya, Fajar/Rian hanya mampu menambah satu angka lagi sebelum pasangan India segera berhasil menuntaskan laga.
Dengan hasil ini, Fajar/Rian dipastikan akan bertemu salah satu dari pasangan yang keluar sebagai juara grup A, B, dan D.