Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Rodri, Bocah 19 Tahun Bisa Jadi Jimat Baru Buat Man City

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 2 Agustus 2024 | 06:40 WIB
Pep Guardiola tidak bakal terlalu pusing jika gelandang bertahan Man City, Rodri, absen karena ia sudah menemukan sosok suksesornya. (TWITTER.COM/AKHLASHLM10)

BOLASPORT.COM - Bocah berusia 19 tahun digadang-gadang bisa menjadi jimat baru bagi Man City jika Rodri harus absen.

Manchester City sangat beruntung memiliki pemain sekaliber Rodri.

Sosok Rodri bak menjadi jimat keberuntungan bagi Man City sejak didatangkan pada musim panas 2019.

Hal itu bisa ditengok dari torehan trofi yang dimenangkan oleh Man City.

Pemain yang baru saja mengantarkan Spanyol meraih trofi keempat Piala Eropa itu membuat Man City bergelimang gelar berkatnya.

Tercatat sudah 11 trofi yang berhasil dimenangkan The Citizens bersama Rodri.

Koleksi tersebut termasuk empat gelar Liga Inggris yang didapat secara beruntun sejak 2020-2021.

Baca Juga: AC Milan Ngebet Datangkan Tammy Abraham, Kapten Sendiri Siap Dikorbankan

Kepahlawanan Rodri bahkan tampak jelas ketika golnya ke gawang Inter Milan di final Liga Champions 2022-2023 membawa Man City menjadi juara untuk pertama kalinya.

Sebelum Man City kalah di final Piala FA musim lalu, Rodri berhasil menorehkan 74 laga tak terkalahkan bersama Man City.