Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jadon Sancho mengaku senang kembali ke Manchester United setelah terlibat perselisihan panjang bak sinetron dengan pelatih Erik ten Hag.
Kompetisi 2023-2024 berjalan penuh drama bagi Jadon Sancho.
Pemain sayap asal Inggris itu diasingkan dari skuad Manchester United akibat bersitegang dengan Erik ten Hag.
Situasi memanas gara-gara sang winger membalas komentar pelatihnya setelah dituduh tidak becus dalam sesi latihan.
Imbas terlibat intrik, Sancho tersingkir dari United dan menjalani paruh kedua musim di Borussia Dortmund sebagai pemain pinjaman.
Seiring musim berakhir, perseteruan pemain-pelatih The Red Devils berakhir damai.
Sancho sudah kembali bermain di bawah arahan Ten Hag dalam tur pramusim ke Amerika Serikat.
Dari tiga penampilan pada partai uji coba, Sancho dua kali jadi starter.
Dia pun mengaku senang bisa kembali bermain untuk Man United.
"Tentu saja, 100 persen (bahagia). Seratus persen, iya," kata Sancho seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.
"Senang sekali untuk menikmati cuacanya, kembali bersama teman-teman, sungguh menyenangkan."
"Saya suka fasilitas di Amerika," ujar jebolan akademi Manchester City itu.
Sancho belum meminta maaf secara terbuka terkait perselisihan dengan Ten Hag.
Akan tetapi, si pelatih asal Belanda mengungkapkan bahwa telah ada pembicaraan dengan pemainnya dan ingin melupakan permasalahan.
"Kami berbicara secara baik," tutur Ten Hag.
"Semua orang bisa membuat kesalahan. Kalau pemain menunjukkannya hal tersebut dengan baik, maka Anda akan menarik garis dan terus maju lagi."
"Klub ini membutuhkan pemain bagus, dan satu hal yang pasti: Jadon adalah pemain yang sangat bagus."
"Saya berharap kecocokan itu tetap terjadi, dan dia akan berkontribusi pada kesuksesan kami,” ucap sang nakhoda.
Meski perdamaian telah terjadi, bukan berarti nasib Sancho di United aman.
Sebuah kabar menyebut pria kelahiran Camberwell itu masuk daftar jual klub untuk musim panas 2024.
Man United disebut membuka harga 40 juta pounds (Rp 839 miliar) untuk peminat Sancho.