Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Anak legenda Italia, Federico Chiesa, menawarkan dirinya sendiri ke Barcelona setelah dicampakkan Juventus pada bursa transfer musim panas ini.
Juventus menjalani musim kompetisi 2024-2025 dengan pelatih baru, yaitu Thiago Motta.
Motta resmi menggantikan Massimiliano Allegri yang dipecat jelang akhir musim lalu.
Pergantian pelatih dari Allegri ke Motta tentu akan memunculkan perubahan di dalam skuad Juventus.
Tidak jarang ada beberapa pemain yang harus angkat kaki karena tidak sesuai dengan strategi pelatih baru.
Dalam kasus Juventus, langsung ada delapan pemain yang kabarnya akan ditendang oleh Thiago Motta.
Adapun delapan pemain tersebut adalah Federico Chiesa, Wojciech Szczesny, Weston McKennie, Mattia De Sciglio, Arthur Melo, Filip Kostic, Hans Nicolussi-Caviglia dan Daniele Rugani.
Baca Juga: Federico Chiesa Susul Paulo Dybala, AS Roma Resmi Jadi Penampungan Alumni Juventus
Kabar soal kepergian delapan pemain itu juga sudah dikonfirmasi langsung oleh Thiago Motta.
"Mereka keluar dari proyek ini dan harus mencari klub baru," ucap Motta.
"Kami yakin ini adalah keputusan terbaik."
"Saat ini klub sedang mencari solusi di tempat lain, mereka harus menemukannya sesegera mungkin demi kepentingan semua orang," lanjut pelatih asal Italia itu.
Setelah mengonfirmasi ada delapan pemain yang akan pergi, Juventus pun langsung mendapat antrean panjang dari klub-klub yang ingin membeli pemain mereka.
Dari delapan pemain yang ada, Federico Chiesa paling banyak diminati.
Banyak klub dari berbagai liga top Eropa yang tertarik untuk merekrut Chiesa.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Berlatih seperti Binatang, Eks Barcelona Pilih Khianati Lionel Messi
Meski diminati banyak klub, Chiesa ternyata sudah memiliki gambaran klub idamannya.
Dilansir BolaSport.com dari El Nacional, anak dari legenda Italia, Enrico Chiesa, itu tertarik untuk bergabung dengan Barcelona.
Chiesa memanfaatkan kondisi keuangan Barcelona yang tengah tidak baik-baik saja agar mau menebus harganya yang saat ini sudah sangat murah.
Saat ini, Chiesa hanya dibanderol 15 juta euro atau sekitar Rp266 miliar oleh Juventus.
Juventus memang ingin menjual winger mereka itu dengan harga serendah-rendahnya agar bisa segera laku.
Barcelona sendiri saat ini ingin mendatangkan Nico Williams dari Athletic Club dengan harga yang tinggi.
Namun, karena kondisi keuangan, Blaugrana tidak kunjung mendapat tanda tangan Williams.
Baca Juga: Juventus Siap Tendang 8 Pemain Sekaligus, Klub-Klub Liga Inggris Langsung Ngantre
Ketertarikan Chiesa untuk hijrah ke Spanyol pun bisa dimanfaatkan oleh Barcelona.
Namun, Deco selaku direktur olahraga Barcelona sampai saat ini masih belum menanggapi minat Chiesa untuk merumput di Camp Nou.