Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Inggris tampaknya mulai menyerah dengan pelatih lokal. Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) pun siap untuk mengimpor pelatih dari luar Britania.
Timnas Inggris kembali gagal meraih trofi setelah kalah di laga final Euro 2024 dari Spanyol.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Olympiastadion, Berlin pada 14 Juli 2024 lalu, Timnas Inggris kalah 1-2 dari Spanyol.
Kegagalan Timnas Inggris di Euro 2024 berujung pada mundurnya Gareth Southgate dari kursi pelatih.
Gareth Southgate memutuskan mengakhiri perjalanannya lebih cepat bersama Timnas Inggris.
Padahal kontraknya masih berjalan hingga Piala Dunia 2026.
Dengan begitu maka kebersamaan yang berjalan selama 8 tahun tersebut akhirnya berakhir bagi Southgate dan Inggris.
Baca Juga: Jadi Pelatih Timnas Inggris, Hal yang Mustahil dan Memalukan bagi Juergen Klopp
Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) pun mulai mengambil langkah cepat untuk menemukan pengganti Southgate.
Keputusan cepat tersebut diambil demi bisa melakukan persiapan menuju Piala Dunia 2026.