Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Wasit Asing di Pekan Pertama Liga 1 2024/2025

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 7 Agustus 2024 | 15:45 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Liga 1 2024/2025 akan segera bergulir pada Jumat, 9 Agustus 2024, akan ada wasit asing di setiap pekannya.

Dilansir BolaSport.com dari akun instagram Forum Wasit Indonesia, sudah ada daftar wasit yang disiapkan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB). 

Forum Wasit Indonesia itu sudah mendapatkan daftar wasit asing yang akan bertugas di kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Tanah Air tersebut.

Sebelumnya, PT LIB dan PSSI memang akan menerapkan adanya wasit asing.

Wasit asing itu bertugas agar jalannya pertandingan Liga 1 2024/2025 bisa semakin berintergritas.

Nantinya hanya ada satu wasit asing yang bertugas setiap pekannya.

Baca Juga: Daftar Skuad Persib untuk Liga 1 2024-2025, Dimas Drajad Pilih Nomor Keramat

"Wacana terkait penggunaan wasit asing di Liga 1 2024/2025 ternyata akan segera di realisasikan oleh PSSI."

"Departemen Perwasitan PSSI udah mengeluarkan draft penugasan wasit asing," tulis akun instagram tersebut.

Pada pekan pertama, wasit asing yang diminta bertugas di Liga 1 2024/2025 adalah Adham Mohammad Tumah.

Wasit tersebut berasal dari Yordania.

Adham Mohammad Tumah akan bertugas dalam pertandingan Semen Padang Vs Borneo FC di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, Senin (12/8/2024).

Ia akan bertugas menjadi wasit utama dalam pertandingan tersebut.

Baca Juga: Aneh, Tak Punya Riwayat Apik, Mbappe Jadi Eksekutor Utama Perekik Real Madrid

Adham Mohammad Tumah akan dibantu oleh Asisten Wasit 1 Dedi Saputra dan Asisten Wasit 2 Karnedi.

Untuk Wasit Keempat akan dipercayai oleh Totok Fitrianto.

Pada Liga 1 2024/2025 akan mulai menerapkan VAR sejak pekan pertama.

Dalam laga Semen Padang Vs Borneo FC, ada tiga wasit VAR yang bertugas yakni Naufal Adya Fairuski, Mohammad Ansori (Asisten VAR), dan Referee Assessor Riswanda.

Adham Mohammad Tumah bukan wasit sembarangan.

Wasit berusia 37 tahun itu mempunyai banyak pengalaman di persepakbolaan Asia.

"Adham Mohammad Tumah Makhadmeh lahir di Kota Irbid, Yordania pada 13 Februari 1987 dan saat ini berusia 37 tahun."

Baca Juga: Alasan PSIS Semarang Pinjam Zalnando dari Persib Bandung

"Wasit Adham Makhadmeh telah menyandang Referee FIFA sejak 2013."

"Sepanjang karirnya Adham pernah bertugas di Olimpiade Tokyo 2020, Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia, Liga Champions Asia, Liga China dan Liga India," tulis Forum Wasit Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P