Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Gelar Launching Tim di JIS, Berikut Daftar Pemain yang Dikenalkan

By Abdul Rohman - Rabu, 7 Agustus 2024 | 21:00 WIB
Acara launching Persija Jakarta di Jakarta International Stadium, Jakarta Utara, Rabu (7/8/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta menggelar launching tim dan jersey dengan tagline new home, new kit, dan new hope di Ram Barat Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Rabu (7/8/2024) malam.

Untuk jumlah pemain yang diperkenalkan total ada 29 nama.

Sementara mengenai jersey home di Liga 1 2024/2025 didominasi warna merah dengan menggunakan kerah.

Kostum away berwarna hitam.

Untuk seragam kiper terdapat dua warna, orange (kandang) dan hijau muda (tandang).

Dalam sambutannya, manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, sumringah skuad Macan Kemayoran bisa punya rumah baru untuk Liga 1 2024/2025.

Rencananya, Persija berkandang di JIS pada musim ini.

Pada pekan pertama Liga 1 2024/2025, Persija dijadwalkan menjamu Barito Putera di JIS, Sabtu (10/8/2024).

"Terimakasih kepada the Jakmania, atas acara ini hasil luar biasa, saya kaget, stadion besar, sudah sangat menantikan hari Sabtu nanti," ucap Bambang Pamungkas.

"Persija kembali bermain atas nama Jakarta, malam ini luar biasa, tidak hanya launching tim, kita akan menyaksikan jersey Persija."