Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mauresmo Hinoke Pamer Kecepatan di Laga Pembuka Liga Belanda, Pecundangi Tim Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

By Bagas Reza - Sabtu, 10 Agustus 2024 | 18:06 WIB
Pemain keturunan Indonesia milik FC Dordrecht, Mauresmo Hinoke dalam laga lawan FC Emmen, Sabtu (10/8/2024) dini hari WIB. (YOUTUBE ESPN NL)

BOLASPORT.COM - Duel dua pemain keturunan Indonesia tersaji di laga pembuka Eerste Divisie antara FC Emmen Vs FC Dordrecht pada Sabtu (10/8/2024) dini hari WIB.

Dua pemain keturunan Indonesia, Mauresmo Hinoke dan Tim Geypens saling berduel membela tim masing-masing di laga pembuka Eerste Divisie (kasta kedua Liga Belanda), Sabtu dini hari WIB.

Mauresmo Hinoke membela FC Dordrecht, sedangkan Tim Geypens membela FC Emmen.

Tuan rumah dalam laga semalam adalah FC Emmen.

Namun sayangnya, Tim Geypens tidak bermain sejak awal.

Baca Juga: Shin Tae-yong Butuh Pemain ber-IQ Tinggi untuk Pahami Taktik, Di Timnas Indonesia Sempat Ada Pemain Ngeblank Saat Diberi Instruksi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FC Dordrecht (@fcdordrechtnl)

Sementara Mauresmo Hinoke yang sudah menembus tim senior FC Dordrecht sejak pramusim langsung dipasang sejak awal laga.

Mauresme langsung pamer kecepatan saat pada menit ke-2 ia lolos dari jebakan offside.

Menyisir sisi kiri, Hinoke langsung melapas sepakan keras yang masih bisa ditepis kiper lawan.

FC Dordrecht kemudian mampu mencetak 2 gol melalui Korede Osundina pada menit ke-5 dan 18'.

Sementara FC Emmen baru bisa memperkecil ketinggalan lewat gol Julius Kade pada menit ke-49.

Mauresmo Hinoke ditarik keluar pada menit ke-68.

Sedangkan dari FC Emmen memasukkan Tim Geypens pada menit ke-81.

Baca Juga: Memori Surakarta Jadi Pertimbangan Matt Baker Pilih Timnas U-17 Indonesia Ketimbang Australia, Tak Pernah Ada Paksaan Nova Arianto

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FC Emmen (@fc_emmen)

Bek 19 tahun tak mampu berbuat banyak dan pada akhirnya FC Emmen harus mengakui keunggulan FC Dordrecht 1-2.

Mauresmo Hinoke dan Tim Geypens adalah pemain yang bermain untuk timnas U-19 Indonesia di Toulon Cup 2024 lalu.

Sayang ada kabar yang menyatakan bila Mauresmo Hinoke tidak jadi dinaturalisasi.

Hal ini sebagaimana diketahui dari pernyataan salah satu komentator sepak bola Indonesia, Bung Binder di Youtubenya.

Mauresmo diduga memiliki garis keturunan Indonesia keempat atau kelima sehingga tidak eligible menurut FIFA.

Biasanya seorang pemain bisa membela sebuah negara yang punya keturunan maksimal ketiga (kakek-nenek) dari silsilahnya.

"Mauresmo Hinoke yang rencananya mau dinaturalisasi oleh PSSI, tapi saya mendapatkan informasi Hinoke sulit dinaturalisasi karena sudah lebih dari tiga garis keturunan," kata Bung Binder di channel Youtubenya.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2024/25 - Striker Slovenia Bawa PSM Lumat Persis Solo, Tempel Persib di Pucuk Klasemen

TOURNOIMAURICEREVELLO.COM
Pemain keturunan Indonesia, Mauresmo Hinoke mengaku bangga bisa membela timnas U-20 Indonesia di turnamen Tournoi Maurice Revello 2024 atau biasa diesebut Toulon Cup 2024.

"Dia punya garis keturunan Indonesia. Kalau nggak salah di atas dari neneknya."

"Itu yang saya dapat informasi nggak tahu benar atau nggak, jadi belum tentu juga dia akan bisa dinaturalisasi."

"Kita akan tunggu saja nanti gimana progresnya tentang naturalisasi Hinoke," tambahnya.

Di pernyataan lain, Indra Sjafri memberi bocoran bila memang ada masalah dalam proses salah satu pemain keturunan yang diproyeksikan untuk timnas U-20 Indonesia.

"Ya kita ada rekomendasi, ada 5 (3 dan 2)," kata Indra Sjafri dilansir BolaSport.com dari Youtube Arya Sinulingga.

"Tapi ada masih terhambat sih."

"Kita juga tidak bisa melanggar regulasi," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P