Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RESMI - PSS Sleman Dapat Pengurangan 3 Poin dan Denda Rp 150 Juta, Terbukti Terlibat Suap Pertandingan 6 Tahun Silam

By Bagas Reza - Senin, 12 Agustus 2024 | 18:33 WIB
Logo PSS Sleman. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSS Sleman resmi disanksi pengurangan poin dan denda Rp 150 Juta usai terbukti terlibat dalam kasus suap pertandingan yang terjadi 6 tahun silam.

Teka-teki penyebab PSS Sleman mendapat pengurangan poin di klasemen Liga 1 2024-2025 akhirnya terkuak.

Ternyata klub kebanggaan kota Sleman itu terbukti terlibat dalam kasus suap pertandingan yang terjadi 6 tahun silam yakni pada tahun 2018.

PT LIB merilis pernyataan resmi pada Senin (12/8/2024) sekitar pukul 17.30 WIB.

"PSS Sleman dipastikan mendapatkan pengurangan tiga poin pada BRI Liga 1 2024/25," bunyi rilis PT LIB.

Baca Juga: Rafael Struick Debut Starter di Liga Belanda, Andil Eks PSM Juara Piala Indonesia Edisi Terakhir yang Beri Rasa Pede

"Hal tersebut diputuskan usai sidang yang dilaksanakan Komite Disiplin (Komdis) PSSI."

"Sebelumnya, dengan nomor: 001/SK/KD-PSSl/VIII/2024, Komdis PSSI melaksanakan sidang pelanggaran disiplin atas kasus yang terjadi di PSS Sleman pada 6 November 2018," tambahnya.

Komdis menghukum PSS Sleman berdasarkan keputusan pengadilan negeri Sleman pada 25 April 2024.

Berdasarkan keputusan tersebut, terbukti tindak pidana suap kepada perangkat pertandingan yang bertugas pada laga PSS Sleman Vs Madura FC pada 6 November 2018.