Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kode pemain naturalisasi Timnas Indonesia kembali ditunjukkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Sinyal tersebut ditunjukkan oleh salah satu pemain keturunan, Ole Romeny.
Nama Ole Romeny memang sudah tak asing lagi di telinga pencinta sepak bola Indonesia.
Namanya sudah lama diisukan menjadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia.
Kini jelang Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Skuad Garuda memang butuh amunisi baru.
Terutama untuk mengisi posisi striker yang tak banyak dimiliki Timnas Indonesia.
Adapun Ole Romeny memang pemain yang memiliki darah keturunan Indonesia.
Asal-usul jejak Indonesia Ole Romeny berasal dari neneknya yang asli Medan, Sumatra Utara.
Maka dari itu, sang pemain berpotensi dinaturalisasi oleh PSSI di masa depan.