Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kabar mengejutkan datang dari klub Liga Italia, AS Roma, di mana mereka mengizinkan Paulo Dybala digoda oleh klub promosi Liga Arab Saudi.
Direkrut dari Juventus menjelang musim 2022-2023, Dybala menjadi bintang terdepan AS Roma dalam dua tahun terakhir.
Penyerang asal Argentina ini mencetak 34 gol dalam 77 penampilan di semua kompetisi buat Tim Serigala.
Namun, menjelang kompetisi 2024-2025, AS Roma tampaknya sudah tidak menjadikan Dybala sebagai pusat permainan tim lagi.
Gaya permainan tim asuhan Daniele De Rossi bahkan mungkin juga akan berubah.
Pasalnya, I Lupi baru saja merekrut Artem Dovbyk dari Girona dan Matias Soule dari Juventus dengan harga mahal pada bursa transfer musim panas ini.
AS Roma jadi akan mempertimbangkan jika ada tawaran yang cocok buat Dybala.
Apalagi, kontrak pemain berusia 30 tahun ini akan habis pada Juni 2025.
Dia juga memiliki nilai pasar yang masih cukup oke yaitu mencapai 20 juta euro atau hampir 350 miliar rupiah.
Saat ini ada pendekatan yang dilakukan oleh klub Liga Arab Saudi, Al-Qadsiah.