Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Susunan Pemain dan Link Live Streaming Barito Putera Vs Madura United - Duel Pelatih Lokal Haus Kemenangan

By Nungki Nugroho - Kamis, 15 Agustus 2024 | 23:30 WIB
Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, sedang memantau para pemainnya bertanding di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (10/8/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Adu taktik pelatih lokal kembali tersaji saat laga Barito Putera melawan Madura United pada pekan kedua Liga 1 2024/2025.

Barito Putera menjamu Madura United di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (16/8/2024).

Skuad Laskar Antasari berburu poin kandang perdananya musim ini.

Pada laga sebelumnya, Barito menelan kekalahan telak 0-3 dari Persija Jakarta.

Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, menegaskan timnya wajib untuk menang setelah tumbang pada laga perdana.

"Karena ini pertandingan kandang, sangat penting karena kemarin kalah, tentu kita ingin pemain bisa mendapatkan 3 poin," ucap Rahmad Darmawan dikutip dari situs resmi Liga 1.

Baca Juga: Persis Solo Resmi Datangkan Gelandang Rasa Putra Daerah dari Persib Bandung

Coach RD, sapaan akrabnya, membuka peluang untuk rotasi saat lawan Sape Kerrab.

"Kita lihat siapa di antara pemain yang sudah direncanakan untuk bermain."

"Kalau kondisi mereka betul-betul baik dan siap untuk bermain, mungkin rasanya ada beberapa pemain yang akan kita rotasi dalam strategi nanti," jelas pelatih asal Lampung tersebut.

Sementara itu, Madura United juga tak ingin melepas begitu saja pertandingan kedua mereka.

Pelatih Madura United, Widodo Cahyono Putro, menegaskan timnya akan bangkit setelah imbang pada laga perdana.

"Biasanya, pada pertandingan pertama masih sedikit meraba. Maklum juga, banyak pemain baru. Jadi, mereka masih belum tahu," kata Widodo.

"Kami sudah melakukan evaluasi tentang calon lawan kami," imbuhnya.

Pelatih asal Cilacap itu berharap skuad Sape Kerrab bisa meningkatkan intensitas serangan melawan Barito Putera.

"Tentunya, kami berharap pemain meningkatkan intensitas penyerangan, karena pada laga pertama intensitas penyerangan kami sangat kurang,"

Baca Juga: Respons PSSI Usai Dituding Menunggak Biaya Sewa Stadion GBT Selama ASEAN Cup U-19 2024: Kami Pasti Bayar!

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 3 September 2022.

"Mudah-mudahan, dalam pertandingan kedua ini, mentalitas pemain sudah benar-benar siap menghadapi pertandingan," tutur WCP, sapaan akrabnya.

Laga antara Barito Putera dan Madura United disiarkan langsung Indosiar pada pukul 19.00 WIB.

Berikut prediksi susunan pemain dan link live streaming pertandingan ini:

Barito Putera: 86-Satria Tama; 2-Bagas Kaffa, 93-Lucao, 5-Chechu Meneses, 28-Buyung Ismu; 85-M Firly, 8-Morelatto, 7-Levy Madinda; 31-Murilo, 11-Youssef Ezzejjari, 20-Bagus Kahfi

Pelatih: Rahmad Darmawan

Madura United: 98-Dida; 33-Koko Ari Araya, 3-Pedro Monteiro, 5-Christian Rontini, 45-Taufik Hidayat; 4-Jordy Wehrmann, 36-Ilhamsyah, 10-Iran Junior; 11-Lulinha, 9-Maxuel, 25-Riski Afrisal

Pelatih: Widodo Cahyono Putro

Link streaming Barito Vs Madura United: LINK

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P