Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kemenangan bersejarah menjadi bidikan Malut United FC pada penampilan kedua mereka di Liga 1 2024-2025.
Malut United bakal menjamu Persebaya di Stadion Madya, Jakarta, pada Jumat (16/8/2024).
Pertandingan ini memberikan kesempatan bagi Laskar Kie Raha untuk memetik kemenangan pertama sepanjang sejarah dalam keikutsertaan mereka di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Pada pekan pertama, raihan bersejarah juga sudah didapatkan tim asuhan Imran Nahumarury.
Manahati Lestusen dkk. mendapatkan poin pertama mereka di Liga 1 setelah menahan tuan rumah Madura United 1-1 (10/8/2024).
Padahal dalam laga itu, Malut United bermain dengan 10 orang sepanjang 45 menit kedua setelah bek Cassio Scheid menerima kartu merah di babak pertama.
Untuk mewujudkan kemenangan bersejarah saat melawan Persebaya, pemain-pemain Malut United siap tampil habis-habisan.
"Pertandingan melawan Persebaya menjadi krusial bagi Malut United yang baru memulai perjuangan di pentas tertinggi," kata bek Safrudin Tahar dalam jumpa pers sehari sebelum laga.
"Meski tanpa kehadiran penonton, kami siap tampil maksimal, lebih dari 100 persen."
Hasil imbang saat bertandang ke markas Madura United menjadi modal positif bagi Laskar Kie Raha.